Sabtu, 23 November 2024

Lihat Kreatifitas Siswa SMPN 37, Jefridin: Ini Keren dan Sangat Kreatif

Berita Terkait

spot_img
Sekda Kota Batam, Jefridin (tengah) memperlihatkan kursi yang terbuat dari sampah plastik karya siswa SMPN 37 Batam. Foto: Media Center Pemko Batam

batampos – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin, menyambangi SMP Negeri 37. Pada kesempatan itu ia diperlihatkan hasil karya para siswa berupa kursi yang terbuat dari limbah plastik.

“Wah ini keren dan sangat kreatif. Sampah dimanfaatkan dan diolah menjadi tempat duduk,” kata Jefridin, Rabu (5/7/2023).


Jefridin mengatakan, kursi dari limbah botol plastik ini menurutnya cukup kokoh jika diduduki. Jika dilihat dari fisik kursi tersebut tampak kursi terbuat dari susunan botol bekas air mineral.

Baca Juga: Jefridin Ingin Siswa Baru Tetap Nyaman Belajar di Kelas

Botol air mineral diisi dengan sampah plastik setelah padat bagian atas botol ditutup. Warna warni sampah plastik yang diisi ke dalam botol menjadikan kursi yang cukup estetik.

Setelah terangkai barulah pada bagian atas botol yang sudah tersusun dipasang lapisan busa sebagai alas tempat duduk.

Baca Juga: Tutup Pelatihan Kursus Menjahit, Jefridin: Semoga Bisa Membuka Usaha Sendiri

“Ini unik sekali. Sampah disulap jadi kursi dan tentunya ini mengurangi populasi sampah plastik. Memanfaatkan limbah sampah dengan cara daur ulang adalah salah satu cara untuk menjaga kebersihan lingkungan dari sampah,” ujarnya.

Ia mengimbau agar pengelolaan limbah sampah dapat dioptimalkan di Kota Batam. Dengan begitu dapat mengurangi penimbunan sampah plastik yang dapat mencemari lingkungan.(*)

spot_img

Baca Juga

Update