Minggu, 24 November 2024

Malam Puncak PHRI Fest 2022, Ribuan Peserta Ikuti Night Run dan Fun Bike

Berita Terkait

spot_img
Kadis Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata (kiri) dan Ketua PHRI Kepri, Jimmi Ho, melepas para peserta Night Run pada PHRI Fest 2022. Foto; Azis Maulana/Batam Pos

batampos – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Fest 2022 memasuki malam puncak di Sabtu (19/11/2022) dan Minggu (20/11/2022), perhelatan tersebut berlokasi di Harbour Bay. Ribuan peserta mengikuti kegiatan Night Run dan Fun Bike yang merupakan event utama pada acara tersebut.

Pada kegiatan tersebut juga dimeriahkan pameran budaya oleh anak sekolah, dan nikah massal. Kemudian bazar kuliner yang diikuti sekitar 120 peserta yang menghadirkan berbagai masakan khas masyarakat Melayu.


“Night Run ini berjarak 5,5 kilometer, dimulai pada pukul 7 malam. Sedangkan Fun Bike menempuh jarak 10 kilometer, dimulai pada pukul 7 pagi,” ujar Ketua Panitia Fun Bike PHRI Fest 2022, Amri.

Baca Juga: Diminta Jaga Rumah, Pemuda Ini Malah Curi Uang dan Emas Teman

Antusias peserta luar biasa dari target peserta Night Run sebanyak 500 peserta kini yang berpartisipasi bisa mencapai seribuan peserta , sedangkan peserta Fun Bike sampai 1.000 peserta.

Ketua PHRI Kepri, Jimmi Ho mengatakan, PHRI melibatkan sejumlah organisasi dan UMKM untuk mendukung kemeriahan event PHRI Fest.

Event ini, lanjutnya, tidak hanya menyasar peserta di daerah, namun juga peserta dari mancanegara yang bertujuan untuk membangkitkan pariwisata Kepri.

Baca Juga: Perusahaan Galangan Kapal Batam Butuh 5 Ribu Tukang Las

“PHRI bekerjasama dengan KORMI Kepri dan berbagai organisasi lainnya untuk menyasar wisatawan mancanegara, kita akan promosi di Singapura dan negara tetangga lainnya,” katanya.

Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Kepri, Wahyu menyampaikan bahwa ini adaah malam puncak dari PHRI Fest dan luar biasa sekali antusias pengunjung.

“Kurang lebih ada seribu peserta Night Run yang diikuti oleh beberapa elemen masyarakat maupun wisatawan dari Singapura dan Malaysia . Insya allah tahun depan kita adakan kembali karena ini sudah menjadi event tahunan masyarakat Kepri,” ujarnya.

Baca Juga: PLN Batam Gelar Senam Sehat Bersama Pelanggan

Sebelumnya, Plt Kadis Pariwsata Kepri, Luki Zaiman Prawira, mengatakan, pihaknya menargetkan pada event PHRI Fest ini salah satunya dapat menambah jumlah kunjungan wisatawan ke Provinsi Kepri.

“Dengan adanya event-event seperti ini pasti menjadi daya tarik bagi wisatawan mancanegara maupun nusantara,” tuturnya.(*)

Reporter: Azis Maulana

spot_img

Baca Juga

Update