Sabtu, 23 November 2024

Mini Bus dan Avanza Hangus Terbakar di Depan Pasar Fanindo Batuaji

Berita Terkait

spot_img
Dua unit mobil terbakar di depan pasar Fanindo Batuaji. Api pertama kali keluar dari depan mini bus dan langsung menyambar ke mobil avanza yang berada tepat di sampingnya. Foto Rengga / Batam Pos

batampos – Sebuah kebakaran melanda dua kendaraan yang terparkir di depan Pasar Fanindo, Batuaji, Selasa (22/10). Sebuah mini bus dengan nomor polisi BP 1618 GY dan Toyota Avanza BP 1870 DQ hangus terbakar sekitar pukul 09.00 WIB.

Api pertama kali terlihat muncul dari bagian depan mini bus dan dengan cepat menyebar, melalap seluruh bagian mobil. Toyota Avanza yang terparkir di sampingnya juga ikut terbakar, menyebabkan bagian dalam mobil tersebut hangus.


Zikri, salah seorang saksi mata, menceritakan kejadian tersebut. Sekitar pukul 08.30 dirinya tengah duduk di warung depan pasar. Tiba-tiba saya melihat asap keluar dari depan mini bus. Tak lama kemudian, api besar muncul dan menyambar seluruh mobil hingga merambat ke Toyota Avanza yang ada di sampingnya. “Awalnya muncul asap gitu, tak selang lama, api keluar dari bagian depan mini bus,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa mobil Avanza sering parkir di lokasi tersebut karena milik warga setempat, sementara mini bus tersebut jarang terlihat di area itu.

Kejadian ini menarik perhatian banyak warga sekitar yang segera berkerumun untuk menyaksikan api melahap kedua mobil. Beberapa warga mencoba membantu dengan alat pemadam sederhana, namun api terlalu besar untuk dikendalikan. Warga lainnya segera menghubungi pemadam kebakaran.

Tengok Video di Sini

“Api dengan cepat membesar, kami tidak bisa berbuat banyak selain menunggu pemadam kebakaran datang,” ujar seorang warga yang berada di lokasi kejadian.

Komandan Pemadam Kebakaran (Damkar) Tanjung Uncang Fahri bersama tim tiba di lokasi sekitar pukul 09.00 WIB dengan satu unit mobil damkar. Setelah berusaha keras selama sekitar satu jam, api berhasil dipadamkan pada pukul 09.30 WIB. Namun, kedua mobil sudah dalam kondisi hangus terbakar, terutama mini bus yang hampir tidak tersisa bagian yang utuh.

“Kami masih belum tahu apa penyebab pasti kebakaran ini, namun ada dugaan kuat bahwa api berasal dari korsleting listrik di bagian depan mini bus,” kata salah satu petugas pemadam kebakaran di tempat kejadian.

Warga sekitar mengaku tidak mengenali pemilik mini bus tersebut karena kendaraan tersebut jarang terlihat parkir di lokasi. “Mobil Avanza itu milik warga di Fanindo yang memang sering parkir di sini, tapi mini bus ini saya belum pernah lihat sebelumnya,” tambah Amron.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Meski demikian, kerugian materiil cukup besar dengan kondisi kedua mobil yang terbakar habis. Pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kebakaran. (*)

Reporter : Rengga Yuliandra

 

spot_img

Baca Juga

Update