batampos – Tim Gabungan Basarnas dan Polairud Polda Kepri masih terus melakukan pencarian terhadap Asril, 62, warga Bengkong Harapan, Batam yang dilaporkan hilang saat menjaring ikan di perairan Pulau Putri, Nongsa, Selasa (6/8).
Kepala Kantor SAR Tanjungpinang Fazzli mengatakan, pada Rabu (7/8) sekitar pukul 09.29 WIB pihaknya mendapat informasi dari nelayan atas nama saudara Jamal bahwasanya telah ditemukannya 1 boat pancung di perairan Pulau Putri.
Dimana satu unit boat pancung tanpa identitas hanyut pada sekitaran perairan pulau putri pada kordinat 1° 16′ 363″N- 104° 06′ 228″E. “Pada hari yang sama kita juga menerima informasi dari Romi yang mengatakan jika saudaranya Asril tidak pulang ke rumah sejak pergi melaut Selasa (6/8) kemarin, ” ujarnya.
Selanjutnya pada saat bergerak ke lokasi kapal tenggelam itu ditemukan benar jika kapal terbalik di Pulau Putri milik korban. Belum diketahui secara pasti berapa orang di kapal tersebut namun sampai saat ini upaya pencarian masih terus dilakukan.
“Masih kita terus lakukan pencarian. Satu Tim dibantu Polairud Polda Kepri masih menyisir di sekitar lokasi, ” ucap Fazzli.
Ia menambahkan Tim Rescuer Pos SAR Batam berjumlah 8 orang bergerak ke LKK menggunakan Rescue Car Type 2 dan RIB Batam untuk melaksanakan pencarian. Sejumlah alut pun dikerahkan untuk mencari koran seperti drone thermal, aquaeye, palsar komunikasi, palsar medis dan satu RIB Batam.
“Untuk hari ini kita akan melakukan penyisiran 5 mil dari titik kapal sampan ditemukan tenggelam. Kemudian kita juga melakukan pencarian dari udara menggunakan drone thermal, menyisir daerah-daerah yang belum terpantau, ” tutupnya. (*)
Reporter : Rengga Yuliandra