Sabtu, 23 November 2024

Pemko Batam Lelang Jabatan Kadinsos-PM, Ini Daftar Nama yang Lolos Seleksi Administrasi

Berita Terkait

spot_img
Sekretaris Daerah Pemko Batam, Jefridin Hamid. Foto: Yulitavia/Batam Pos

batampos – Pemko Batam membuka seleksi terbuka untuk jabatan Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dinsos-PM) Kota Batam.

Saat ini jabatan Kepala Dinsos-PM masih dijabat Hasyimah, dan akan memasuki masa pensiun 1 Juli mendatang. Hasyimah terakhir bertugas sebagai ASN 3 Juni 2023.


Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kota Batam sudah berjalan.

Ketua Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Jefridin, mengatakan, seleksi terbuka diikuti empat peserta dari ASN yang ada di lingkungan Pemko Batam.

Baca Juga: Kapal Pengawas Bantuan Pemerintah Jepang Tiba di Batam

Empat nama yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, dan lanjut ke tahap berikutnya yaitu:

1. Bambang Adi Saputra
2. Chitra Widya
3. Leo Putra
4. Syaiful Bahri

Peserta yang disebutkan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya yang dilaksanakan dengan jadwal assessment, dan penulisan naskah.

Baca Juga: Pekerja Revitalisasi Masjid Agung Batam Sempat Mogok Kerja, Ini Penyebabnya

“Karena memang pejabat yang menjabat sekarang akan segera purba bakti. Jadi harus segera dicari penggantinya, agar roda pemerintahan khususnya di Dinsos berjalan baik,” ungkapnya.

Jefridin menyebutkan, seleksi ini digelar transparan, sehingga bisa diikuti siapa saja yang memenuhi ketentuan. Selanjutnya, untuk hasil nanti akan dikirimkan ke pusat tiga nama terbaik.

“Nanti Pak Wali yang akan lantik,” sebutnya.

Baca Juga: Kepala BP Batam Bahas Pengembangan Kawasan Rempang Bersama Forkopimda

Ia berharap, kepada pejabat yang dilelang nanti bisa bertugas sesuai dengan amanah yang dipercayakan. Hasil lelang terbuka ini akan diumumkan paling lambat akhir bulan ini, dan dilanjutkan dengan pelantikan.

“Mudah-mudahan semua berjalan baik,” tutupnya.(*)

Reporter: Yulitavia

spot_img

Baca Juga

Update