Rabu, 14 Januari 2026

Pemko Batam Pastikan Keamanan Data Pendaftar Pesta Rakyat 2025

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kepala Diskominfo Batam, Rudi Panjaitan. Foto. Pemko Batam

batampos – Pemerintah Kota (Pemko) Batam memastikan keamanan data masyarakat yang mendaftar kegiatan Pesta Rakyat Rangkaian HUT ke-80 Kemerdekaan RI Tahun 2025 terjamin sepenuhnya.

Dalam proses pendaftaran, warga memang diminta mengisi formulir dengan mencantumkan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Namun, Pemko Batam menegaskan bahwa data pribadi tersebut dikelola secara aman.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Batam, Rudi Panjaitan, menjelaskan pihaknya telah melakukan migrasi sistem pendaftaran dari Google Form ke aplikasi internal Pemko Batam. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan perlindungan data masyarakat.

“Dengan pertimbangan kemudahan dan keamanan, sistem pendaftaran kini langsung terhubung ke aplikasi internal di data center Pemko Batam. Jadi tidak lagi menggunakan Google Form,” jelas Rudi, Jumat (22/8).

Ia menegaskan, data yang masuk dijamin aman. “Migrasi ini pasti aman. Data masyarakat tidak akan disalahgunakan. Kami pastikan keamanannya,” tegasnya.

Rudi juga menambahkan, informasi yang diminta dalam formulir sangat terbatas. Pemko Batam hanya membutuhkan nama dan NIK tanpa meminta nomor telepon atau data pribadi lainnya.

Sementara itu, antusiasme masyarakat mengikuti kegiatan ini terbilang sangat tinggi. Hingga kini, jumlah pendaftar telah mencapai 19.600 orang, dengan target 30 ribu peserta.

Pesta Rakyat 2025 akan digelar pada Sabtu, 30 Agustus 2025, di Alun-Alun Dataran Engku Putri, Batam Centre. Sejumlah hiburan dan penampilan seni budaya telah dipersiapkan, termasuk bintang tamu Charlie ST12 dan Tri Suaka.

Sebagai daya tarik tambahan, Pemko Batam juga menyiapkan doorprize dengan hadiah utama 12 tiket umrah, 12 unit sepeda motor, serta puluhan hadiah menarik lainnya. (*)

Reporter: Arjuna

Update