Rabu, 2 Oktober 2024

Pemuda dan Buruh Lingga Satukan Tekad Menangkan HM Rudi di Pilgub Kepri

Berita Terkait

spot_img
68edd803 0e0a 494f a90a f72a19f35e10
Pemuda Peduli Lingga (PPL) bersama perwakilan buruh dari Kecamatan Singkep Barat mendeklarasikan dukungan kepada HM Rudi sebagai calon Gubernur Kepri 2024. Foto: Rengga Yuliandra/ Batam Pos

batampos – Pemuda Peduli Lingga (PPL) bersama perwakilan buruh dari Kecamatan Singkep Barat mendeklarasikan dukungan kepada HM Rudi sebagai calon Gubernur Kepri 2024.

Dalam pertemuan yang penuh semangat dan antusias, perwakilan pemuda dan buruh tersebut juga menyatukan tekad untuk memenangkan HM Rudi pada Pilgub Kepri mendatang.



Tiap perwakilan mengatakan, figur HM Rudi menjadi harapan baru guna mewujudkan perubahan terhadap Provinsi Kepri.

“Kinerja Haji Muhammad Rudi dalam memajukan Batam sangat menginspirasi kami. Keberhasilannya dalam membangun infrastruktur yang modern dan efisien memberikan kami keyakinan bahwa beliau akan mampu melakukan hal yang sama untuk Kepri. Kami mendukung penuh beliau sebagai calon Gubernur Kepri,” ujar Koordinator Wilayah Kecamatan Singkep Barat, Yandi, Minggu (30/6).

Yandi mengungkapkan, dukungan ini merupakan penilaian mereka terhadap capaian dan kinerja HM Rudi selama menjabat sebagai Walikota Batam dan Kepala BP Batam. Berkat tangan dingin HM Rudi, lanjut Yandi, Batam tumbuh menjadi kota yang berkembang pesat dan memberikan dampak ekonomi kepada Provinsi Kepri.”Kami siap mendukung dan memenangkan Pak Rudi,” tegasnya lagi.

Senada, tokoh buruh dari Kecamatan Singkep Barat, Samsuri mengatakan jika dukungan penuh kepada HM Rudi sangat beralasan. Baginya dan rekan-rekan buruh, Muhammad Rudi adalah sosok yang berwawasan luas dan berani. Sehingga, kepemimpinan HM Rudi sebagai Gubernur Kepri yang baru nantinya dapat memberikan manfaat besar terhadap para buruh. Khususnya dari segi peluang dan kesempatan kerja.

“Haji Muhammad Rudi telah menunjukkan kepemimpinan yang kuat dan efektif di Batam. Kami percaya, dengan pengalaman dan visi beliau, Kepri akan mengalami kemajuan yang signifikan. Kami berharap bahwa di bawah kepemimpinannya, masalah-masalah yang ada di Singkep Barat, seperti infrastruktur dan kesejahteraan buruh, akan mendapat perhatian yang lebih baik,” kata Samsuri.

Samsuri menambahkan bahwa masyarakat Singkep Barat memiliki harapan besar terhadap perbaikan di berbagai sektor, seperti pendidikan, kesehatan, dan lapangan pekerjaan.

Dia percaya bahwa Haji Muhammad Rudi memiliki kemampuan untuk merealisasikan harapan-harapan tersebut melalui program-program pembangunan yang berkelanjutan.

“Kami sangat berharap Haji Muhammad Rudi dapat membawa perubahan yang nyata dan positif bagi Kepri. Dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, termasuk buruh dan pemuda, kami yakin beliau akan mampu menciptakan masa depan yang lebih baik untuk daerah ini,” tambah Samsuri. (*)

Reporter: Rengga Yuliandra

spot_img

Update