Minggu, 3 November 2024

Pendaftaran Kendaraan Mudik di ASDP Punggur Melonjak, Diprediksi Puncak Arus Mudik Terjadi Akhir Pekan Ini

Berita Terkait

spot_img
image1 5 scaled e1710903030783
Kendaraan mengantre menunggu giliran naik ke kapal roro di Pelabuhan ASDP Telaga Punggur.

batampos – Pergerakan arus mudik terus terjadi di Pelabuhan ASDP Telaga Punggur Batam. Tercatat hingga H-10 Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah sudah ratusan unit kendaraan yang mendaftar.

“Peningkatan pendaftaran terjadi mendekati Lebaran Idul Fitri ini tercatat kendaraan ke Sei Selari, Riau, ada 428 unit dan Kuala Tungkal, Jambi, 339 unit,” kata General Manager PT ASDP Nana Sutisna, Senin (1/4).

Nana menyebut arus mudik tahun ini diperkirakan bakal meningkat dibanding tahun sebelumnya. Pihaknya juga bakal menyiapkan posko mudik pada Rabu ini guna membantu informasi masyarakat mengenai arus mudik.

“Puncaknya diprediksi akan terjadi pada akhir pekan ini yakni 8 April, saat dimulainya cuti bersama,” ujarnya.

Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Naik, Batam ke Beberapa Tujuan Seharga Rp 2 Jutaan

Nana menyebutkan, bahwa lonjakan penumpang ini sebenarnya normal terjadi mengingat aktifitas masyarakat sudah kembali normal pasca Covid-19 dan volume kendaraan di Batam juga meningkat.

Berdasarkan catatan PT ASDP cabang Batam, arus mudik penumpang pada tahun 2023 mencapai 34.319, meningkat dari tahun sebelumnya sebanyak 26.848 penumpang.

“Pada periode mudik lebaran tahun ini diperkiraan jumlah penumpang naik sebesar 40 persen,” kata Nana.

Baca Juga: Operasi Pasar Murah di Batuaji Diserbu Ibu-Ibu

Ia menambahkan, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang selama periode mudik lebaran, pihaknya siap menambah jadwal penyebrangan kapal (extra trip).

“Untuk rute Telaga Punggur – Tanjung Uban trip kapal itu normalnya 12 sampai 13 trip. Kami bakal melihat kondisi dilapangan, jika ada kepadatan penumpang pada rute ini maupun rute lainnya, maka kami akan menambah trip kapal,” tutupnya. (*)

 

Reporter: Azis Maulana

spot_img

Update