Kamis, 3 Oktober 2024

Pengemudi Online Tuntut Kenaikan Tarif

Berita Terkait

spot_img
demo gojek
Polisi berjaga di kantor perwakilan Gojek di Batam. (F. Pranantaka / Batam Pos)

batampos – Pengemudi online roda dua dan empat menggelar aksi damai menyuarakan aspirasi dalam beberapa poin penting kepada pihak applikator seperti Gojek, Grab, dan Maxim. Mereka berkumpul bersiap bergerak menuju beberapa kantor perwakilan applikator yang ada di kota Batam.

“Aksi damai dari seluruh driver online di kota Batam untuk menuntut beberapa poin kepada pihak applikator salah satunya kenaikan tarif,”uajr Humas Komunitas Andalan Driver Online, Zaenal, saat dihubungi, Kamis (3/10).



Mereka menuntut kepada aplikator untuk menaikkan tarif angkut yang dari 2021 belum pernah ada penyusaian dari pihak applikator.

Sebelumya para komunitas driver online telah melakukan aksi di kantor Graha Kepri dengan membahas persoalan ini bersama instansi terkait Dishub Kepri dan telah di setujui SK Gubernur mengenai penyesuaian tarif tersebut.

“Kami masih menunggu realisasi SK Gubernur bisa dijalankan untuk roda dua dan empat,”kata anggota ADOB Batam.

Sementara itu di lokasi kantor Gojek perwakilan Batam masih di jaga kawat berduri oleh aparat kepolisian Polresta Barelang, para personel masih terlihat berjaga di area tersebut. (*)

 

Reporter: AZIS MAULANA

spot_img

Update