Sabtu, 23 November 2024

Pengurus Pemuda Hidayatullah Kepri Gelar Muswil 2023-2026

Berita Terkait

spot_img
Pengurus Pemuda (PP) Hidayatullah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) Periode 2023-2026 yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Hidayatullah Batam. Foto: Istimewa untuk Batam Pos

batampos – Pengurus Pemuda (PP) Hidayatullah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) Periode 2023-2026 yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Hidayatullah Batam, Batuaji, Minggu (12/3/2023).

Acara yang mengusung tema ‘Kokohkan Karakter Pemuda Progresif Beradab Untuk Kepulauan Riau Yang Bermartabat’ ini dibuka oleh Ketua DPW Hidayatullah Kepri, Ustaz Darmansyah.


Dalam sambutannya Ustaz Darmansyah mengatakan, Pemuda Hidayatullah harus tampil memberikan dorongan kekuatan untuk kemajuan gerakan dakwah dengan mengambil peran di berbagai lini.

“Pemuda Hidayatullah harus bisa eksis di berbagai lini. Hidupkan diskusi-diskusi yang lebih mengarah kepada kemajuan bangsa. Berbicara masa depan dengan arah yang jelas, aktualisasi spiritual, mengamalkan dan mendakwahkan Islam secara kaffah,” katanya.

Baca Juga: Waspada Loker Palsu BUMN

Sementara itu Ketua Umum Pemuda Hidayatullah Rasfiuddin yang hadir dalam kesempatan itu mengapresiasi Pemuda Hidayatullah Kepri yang terdepan dalam penyelenggaraan Muswil tersebut. Dia menilai Pemuda Hidayatullah Kepri cukup luar biasa memberikan dampak positif bagi kaum muda.

“Pengurus Wilayah Kepri telah menunjukkan sikap progresifnya dengan mendahului wilayah lain untuk melaksanakan musyawarah wilayah ini dengan baik dan sukses,” ujarnya saat memberikan sambutan pada Muswil IV Pemuda Hidayatullah Kepri ini.

Lebih lanjut Rasfiuddin juga berpesan agar Pemuda Hidayatullah Kepri harus bersyukur atas langkah progresif yang telah dilakukan, juga terus belajar dari kader serta senior yang progresif amal jariyah dan karyanya, yaitu Allahu Yarham Ustaz Jamaluddin Nur.

“Ustaz Jamaluddin Nur telah memberikan contoh, diusia yang singkat telah banyak sekali amal jariyah yang beliau hasilkan, sebagaimana yang kita saksikan, semoga Allah menerima segala amal baik beliau,” lanjutnya.

Baca Juga: Batam Berpotensi Hujan Ringan dan Angin Kencang

Rasfiuddin juga berpesan agar pemuda harus berani dan optimis dalam merangkul masa depan.

“Pemuda Hidayatullah adalah salah satu wadah, untuk melahirkan pemimpin masa depan bangsa ini. Pemuda itu agen perubahan punya peranan untuk menjadi faktor terpenting dari kemajuan bangsa itu sendiri,” ujarnya.

Sebagai generasi muda penerus bangsa lanjut Rasfiuddin, pemuda tidak boleh hanya berdiam diri melihat pembangunan yang sedang berjalan. Pemuda harus bisa berinovasi dan kreatif dalam berbagai sektor pembangunan.

Baca Juga: Kapolresta Barelang: Kalau Ada Menemukan Permainan Harga Segera Laporkan

“Generasi muda harus mempunyai integritas dalam membangun bangsa dan negaranya, bermoral, nasionalis, berdaya saing, berilmu dan mampu beradaptasi dalam teknologi untuk bersaing secara global,” tegasnya.

“Karena Indonesia adalah milik kita bersama. Pemuda Hidayatullah harus mencintai, menjaga dan merawat bangsa ini, salah satunya dengan menyiapkan pemimpin masa depan yang progresif dan beradab,” ucapnya diakhir sambutan.(*)

Reporter: Iman Wachyudi

spot_img

Baca Juga

Update