batampos – Polisi hingga kini belum bisa memastikan penyebab kematian Awin Wismawati yang ditemukan tewas di Waduk Dam Seiladi, Kamis (16/12) sore. Untuk memastikannya, polisi masih menunggu hasil autopsi jasad Awin. “Hasilnya belum keluar. Tapi identitas, seperti KTP dan SIM ditemukan berjarak 10 meter dari jasadnya,” ujar Kanit Reskrim Polsek Sekupang, Iptu Buhedi Sinaga, Jumat (17/12) siang.
BACA JUGA:Â Jasad Awin Ditemukan Membusuk di Dam Seiladi
Buhedi menjelaskan selain identitas, di lokasi penemuan jasad juga ditemukan ponsel milik Awin. “Nah kita lagi tracking nomor-nomor ponsel di dalamnya. Kemarin kita sudah berkomunikasi dengan keluarganya di kampung,” katanya.
Budi menambahkan dari identitas di KTP, Awin berdomisili di di Perumahan Nusa Jaya, Seipanas. Namun, Awin sudah tak menempati rumah tersebut sejak 2 tahun yang lalu. “Kita juga sudah mendatangi rumahnya. Dan di kawasan itu tidak ada keluarganya,” ungkap Budi.
Seperti diberitakan sebelumnya, Awin Wismawati ditmukan tewas di Waduk Dam Seiladi, Kamis (16/12) sore. Wanita 46 tahun tersebut ditemukan tertelungkup dengan kondisi tubuh yang sudah membusuk.
Jasad Awin pertama kali ditemukan oleh penjaga Dam. Saat ditemukan, wanita yang berdomisili di Perumahan Nusa Jaya ini mengenakan baju kaos putih dan celana jeans. (*)
Reporter: YOFI YUHENDRI