batampos – Kapolda Kepri , Irjen Pol Tabana Bangun di sambut oleh seluruh personil, pejabat utama dan jajaran Polda Kepri dalam momen penyambutan dan perpisahan dengan Irjen Pol Aris Budiman, Kapolda Kepri sebelumnya. Serangkaian penyambutan seperti pedang pora dan upacara di lakasanakan di lapangan Polda Kepri dalam momen Farewell And Welcome Parade.
“Saya sebagai pejabat baru Kapolda Kepri , pada dasarnya melanjutkan arah dan kebijakan dari arah pejabat Kapolda sebelumnya. Tentunya apa yang dilaksanakan selama ini terutama bekerja sama dengan elemen masyarakat dan pemerintah yang merupakan bagian dalam menjalni tugas selanjutnya, ” ujar Kapolda Kepri, Irjen Pol Tabana Bangun, Senin (30/1/2023).
Kepada masyarakat untuk bisa bersama-sama membangun kamtibmas secara kondusif. Setelah capaian yang telah di lalui sebelumnya bisa ditindak lanjuti demi kemaslahatan Kepulauan Riau.
“Saya mohon di terima oleh masyarakat Kepri, dan berharap adanya kerjasama dan dukungan dari segenap Forkopimda kepulauan Riau untuk tetap melanjutkan sebagaimana yang telah terjalin baik selama ini,” jelasnya.
Lebih lanjut, dengan profesional dan pengalaman yang dimiliki serta dilandasi oleh komitmen dan integritas yang tinggi telah memberikan arah kebijakan kepada saya selaku pejabat yang baru.
Sementara itu, Irjen Pol Aris Budiman, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada setiap anggota personil Polda Kepri ,FKPD serta masyarakat Kepri.
“Kepri merupakan tempat yang luar biasa , dan saya rasa nyaman untuk tempat tinggal sebab masyarakat nya sangat mendukung program pemerintah terbukti saat pandemi saling bahu membahu dimana di Kepri cepat sekali menangani pandemi ini,” ujar Irjen Pol Aris Budiman.
Ia juga meminta maaf jika selama bertugas selama menjadi Kapolda Kepri . Kemudian secara pribadi berharap mendukung Kapolda Kepri saat ini Irjen Pol Tabana Bangun dalam menjalankan tugas nya .
“Saya yakin beliau adalah orang baik , dan pernah bekerja bersama beliau di PPIK dan bersekolah dengan beliau bertemu dinas dan sangat konsisten dalam menjalankan tugas sebaik-baiknya,” ujarnya.
Ia juga menilai kepribadian Irjen Pol Tabana Bangun sangat mudah dekat dengan masyarakat Kepri yang di kenal begitu heterogen tapi sangat terbuka .
“Tidak ada membatasi antar golongan , saya percaya pak Tabana bisa berkerja dengan konsisten dan baik melayani masyarakat Kepri,” tutupnya. (*)
Reporter: Azis Maulana