Sabtu, 23 November 2024

PKB Bantah Cabut Dukungan untuk Amsakar-Li Claudia

Berita Terkait

spot_img
Amsakar (dua dari kiri) menyerahkan berkas kepada Ketua Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Surya Makmur Nasution.

batampos – Tersiar kabar jika Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bakal menarik dukungan dari Amsakar Ahmad. Isu tersebut ramai dibicarakan.

Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB Batam Surya Makmur Nasution, membantah kabar tersebut. Ia menyebut jika pihaknya masih bersama Amsakar untuk Pilkada Batam sesuai rekomendasi partai.


“Itu dari mana infonya, ya? Belum ada, sampai sekarang belum ada perubahan. Iya (dukungan masih ke Amsakar),” katanya, Selasa (23/7).

Baca Juga: Demokrat Berikan Dukungan kepada Amsakar-Li Claudia

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Batam, Nyanyang Haris Pratamura mengatakan, bahwa parpol yang sudah memberikan rekomendasi kepada pasangan Amsakar-Li Claudia sampai sejauh ini masih kompak. Silaturahmi terus terjalin.

Nyanyang mengaku, pihaknya sangat terbuka ke parpol manapun. Bahkan dalam waktu dekat, ada partai yang bakal merapat ke koalisi.

Ada tiga partai yang masih belum menentukan sikap, diantaranya Partai Hanura, PKS dan PDIP. Soal siapa selanjutnya yang bakal merapat ke Amsakar-Li Claudia, Nyanyang enggan menyebutkannya.

“Kita sudah silaturahmi ke Hanura, dan PKS. Kita terbuka ke partai manapun. Ini demi membangun Batam. InsyaAllah, dalam waktu dekat akan ada yang mengeluarkan rekomendasi ke Pak Amsakar dan Buk Li Claudia,” katanya, Rabu (24/7).

Sampai sejauh ini, ada sembilan partai yang merekomendasikan pasangan tersebut. Yakni Partai Gerindra, PKB, PPP, Partai Nasdem, PSI, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat, serta yang terbaru PKN. (*)

Reporter: Arjuna

spot_img

Baca Juga

Update