Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepri mengungkap pembuatan sabu skala home industri di Apartemen Queen Victoria, Batam, Senin (27/5). Direktur Reserse Narkoba Polda Kepri, Kombes Dony Alexander membenarkan pengungkapan tersebut.
“Iya, kami masih di sini. Barusan Pak Kapolda (Irjen Yan Fitri) melihat lokasi (home industri sabu),” kata Dony.
Saat ditanya apakah produksi sabu skala besar atau kecil. Dony mengatakan, bahwa pabrik sabu di apartemen tersebut kelas home industri.
Ia mengatakan, ada puluhan botol sabu dalam berbentuk cairan diamankan. Cairan itu nantinya akan diproduksi menjadi sabu kristal.
“Ada beberapa orang diamankan,” ucapnya.
Dony mengatakan, jajaranya masih melakukan penyelidikan. Terkait dari mana bahan pembuatan sabu berasal dan sudah berapa lama beroperasi home industri sabu tersebut.
“Masih kami selidiki. Nanti Pak Kabid Humas (Kombes Pandra) yang akan menjelaskan,” ujarnya. (*)
Reporter: Fiska Juanda