
batampos – Politeknik Negeri Batam (Polibatam) menggelar Program Taiwan EduFair 2025 di Auditorium Lantai 2, Kampus Polibatam, Rabu (23/4/2025) mulai pukul 13.00 sampai 20.00 WIB. Program ini merupakan kesempatan yang diberikan kepada para siswa, mahasiswa, dan masyarakat umum yang tertarik ingin kuliah plus magang di luar negeri.
”Bagi para generasi muda yang ingin tahu cara mendapatkan beasiswa ke Taiwan caranya sangat mudah. Cukup datang saja ke Auditorium Lantai 2, Kampus Polibatam, Rabu (23/4/2025). Segala informasi akan didapatkan,” papar Ketua Pelaksana dan Kepala Unit Kerjasama dan Humas Polibatam, Ridwan Purwanto, kemarin.
Acara ini gratis, terbuka untuk umum. Di samping itu, peserta juga dibahagiakan dengan adanya doorprize menarik. Pastinya lagi, acara akan semakin meriah karena ada bazar mahasiswa.
Ditambahkan Ridwan, dalam Program Taiwan EduFair 2025, para generasi muda bisa menggali peluang untuk mendapatkan pendidikan di Taiwan. Kesempatan mendapatkan ilmu di luar negeri tentu tidak datang begitu saja.
Para generasi muda harus mengggali segala peluang, mendapatkan berbagai informasi yang lengkap dan tepat. Sehingga kesempbatan untuk mendapatkan pendidikan sekaligus magang di Taiwan bisa diraih, dan bukan sekadar angan-angan semata.
Selanjutnya Ridwan mengatakan, para generasi muda bisa langsung bercerita langsung dengan perwakilan Universitas Taiwan, ikut sesi tanya jawab interaktif, mencari informasi lengkap soal program INTENSE, dan membangun koneksi bareng mahasiswa dan para profesional.
Ridwan menyebutkan, Program Taiwan EduFair 2025 merupakan program yang sangat positif dan sangat membantu generasi muda untuk bisa mendapatkan pendidikan di Taiwan. Pastinya lagi, selain kuliah juga bisa magang di negeri tersebut. (adv)
Reporter: Suprizal Tanjung