Selasa, 13 Januari 2026

Polisi Dalami Penyebab Ruko Ambruk di Tanjung Riau, Pengembang Dipanggil

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Ruko Devin Premier Marina di Kelurahan Tanjungriau, Sekupang, ambruk Jumat (3/10). F.Eusebius Sara

batampos – Polisi masih menyelidiki penyebab ambruknya tujuh unit ruko di Komplek Devin Premier, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Insiden yang terjadi pada Jumat (3/10) sekitar pukul 14.00 WIB itu berlangsung sesaat setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut.

Sejak Sabtu (4/10), tim penyidik Polsek Sekupang telah memeriksa tiga orang saksi, termasuk pemilik ruko yang terdampak. Pemeriksaan dilakukan untuk mendalami dugaan kelalaian dalam pembangunan struktur bangunan yang menyebabkan keruntuhan.

Kapolsek Sekupang, Kompol Hippal Tua Sirait, membenarkan adanya penyelidikan lanjutan terkait insiden tersebut. Ia memastikan tidak ada korban jiwa, namun sejumlah penghuni mengalami kerugian material.

“Penyelidikan masih berlanjut untuk memastikan penyebab keruntuhan,” ujar Hippal, Senin (6/10).

Baca Juga: 3 Pria di Batam Keroyok Teman hingga Nyawanya Hilang Karena Hutang

Sementara itu, pihak penyidik juga telah melayangkan surat pemanggilan kepada pengembang untuk memberikan klarifikasi terkait konstruksi bangunan. Namun hingga Senin sore, pihak pengembang belum hadir dengan alasan tengah mengikuti rapat bersama Pemerintah Kota Batam.

“Besok baru hadir,” kata Kanit Reskrim Polsek Sekupang, Iptu Riyanto.

Rubuhnya tujuh unit ruko itu sempat menggegerkan warga sekitar. Warga di kawasan Devin Premier, Kecamatan Sekupang, panik saat bagian depan deretan ruko tersebut tiba-tiba ambruk pada Jumat sore.

Satu unit sepeda motor yang terparkir di depan bangunan hancur tertimpa reruntuhan material.

Sri Wahyuni, salah satu warga, mengatakan saat kejadian masih ada dua pegawai laundry di dalam bangunan.“Kami sempat takut mereka kejebak di dalam karena bagian depan udah runtuh semua. Tapi ternyata dua orang itu keluar lewat belakang,” ujar Sri.

Menurut ibu lima anak itu, bagian depan ruko merupakan area yang paling parah terdampak.“Yang parah itu di teras depan. Dari kemarin sebenarnya udah kelihatan retakannya,” katanya.

Baca Juga: Siswa MTsN 1 Batam Juara Dunia Robot Sumo di Malaysia

Sri mengaku sudah lama khawatir dengan kondisi bangunan di kawasan tersebut.“Memang sudah retak sebelum roboh itu. Saya sering ingatkan anak-anak jangan main di bawah ruko. Takutnya ambrol, karena retakannya udah parah,” ucapnya.

Pantauan di lokasi menunjukkan, bagian depan tujuh ruko tampak hancur. Material semen dan besi berserakan di jalan, sementara kabel listrik tampak bergelantungan. Atap spandek masih menempel, namun rangka plafon terlihat menganga.

Pintu besi rolling door di bagian depan terlipat ke dalam akibat tertimpa reruntuhan, sementara sebagian lantai depan ikut terangkat. (*)

 

 

Reporter: Rengga Yuliandra

Update