Kamis, 19 September 2024
spot_img

Polisi Janji Tindak Tegas Pencuri Kabel PJU

spot_img

Berita Terkait

spot_img
gelap pju ilang
Lampu PJU di Jalan Sudirman terlihat padam, Jumat (13/10/2023) lalu. Polisi akan menindak tegas pencuri kabel yang meresahkan masyarakat.
F. Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Kasus pencurian aset pemerintah kembali terjadi. Terbaru, pencuri menggasak kabel Penerangan Jalan Umum (PJU) di Jalan Diponegoro atau di Kawasan Hutan Mata Kucing dan di Jalan Yos Sudarso dari arah Simpang Seraya Atas hingga ke dekat showroom Toyota, Batuampar. Akibatnya, penerangan jalan di kawasan tersebut mati total.

Kapolresta Barelang, Kombes Nugroho Tri Nuryanto, mengatakan, pihaknya akan mengusut tuntas kasus pencurian aset pemerintah ini.



”Akan kami kumpulkan saksi dan bukti. Pelakunya pasti kami tangkap,” ujarnya, kemarin.
Nugroho menegaskan, pihaknya akan menindak tegas pelaku kejahatan tersebut. Sebab, hal ini sudah mengganggu keamanan dan ketertiban wilayah Kota Batam.

”Tidak ada tempat pelaku kejahatan di Batam ini. Semuanya akan saya tindak tegas,” katanya.

Menurut Nugroho, aksi pelaku ini sudah merugikan negara dan mengganggu perkonomian Batam. Bahkan, akibat perbuatan pelaku, masyarakat merasa terganggu karena padamnya lampu jalan.

”Fasilitas umum ini jangan dicuri, karena itu merugikan kita masya­rakat juga. Lampu jadi padam,” ujarnya.

Diketahui, aksi pencurian kabel PJU ini kerap terjadi khusus-nya di kawasan yang dijadikan arena balap liar seperti Mata Kucing, Sekupang; terowongan Pelita, Lubukbaja, dan sejumlah kawasan Batam Center; hingga Batuampar.

”Kita (polisi) tidak bisa kerja sendiri. Jika ditemukan (pencuri), bisa laporkan, atau diamankan langsung,” tutupnya. (*)

 

Reporter : YOFI YUHENDRI

spot_img
spot_img

Update