Rabu, 27 November 2024
spot_img

Polsek KKP dan Batuaji Gelar Curhat Kamtibmas

Berita Terkait

spot_img
Polsek Kawasan Pelabuhan Batam (KKP) Polresta Barelang menggelar program curhat Kamtibmas. Foto: Polsek KKP untuk Batam Pos

batampos – Polsek Kawasan Pelabuhan Batam (KKP) dan Polsek Batuaji menggelar program curhat Kamtibmas dengan masyarakat, Jumat (30/12/2022).

Dialog dan silaturahmi interaktif untuk mempererat hubungan Polri dan Masyarakat dilaksanakan di pendopo Polsek KKP.


Kapolsek KKP, AKP awal Syaban Harahap, menuturkan, curhat Kamtibmas ini bertujuan untuk mempererat hubungan dan silaturahmi antara masyarakat dan Polri. Selain itu kegiatan ini diharapkan juga sebagai masukan bagi polisi untuk berkerja lebih baik lagi kedepannya.

“Melalui Curhat Kamtibmas ini kita saling berbagi usul dan saran demi keamanan serta ketertiban bersama. Disini kita juga mendengar apa yang menjadi keluh kesah mereka,” ujarnya.

Baca Juga: Hari Ini Arus Penumpang di Pelabuhan Batamcenter Diperkirakan Padat

Melalui sesi tanya jawab, Kapolsek KKP Batam menanggapi masukan warga terkait masalah taksi konvensional dan taksi online, isu penculikan anak, kenakalan remaja dan balap liar serta barang-barang ilegal di pelabuhan.

“Lewat kegiatan ini kita berharap masyarakat berperan aktif menjaga keamanan ketertiban di lingkungan masing-masing. Komunikasi dan koordinasi dengan pihak kepolisian diperlukan agar lingkungan tetap aman dan tertib,” tambah AKP Awal.

Dilanjutnya, curhat kamtibmas ini merupakan program Kapolresta Barelang dan juga merupakan Program Kapolri guna mempererat silaturahmi dengan Masyarakat.

Melalui Curhat Kamtibmas ini Polresta Barelang khususnya Polsek KKP Batam membutuhkan saran maupun pendapat dari masyarakat.

Baca Juga: PLN Batam Tambah Kapasitas Pembangkit, Salah Satunya Dari Energi Baru Terbarukan

Ini tidak lain untuk sebagai masukan bagi aparat penegak hukum untuk berkerja lebih baik kedepannya.

“Dari pertemuan kita tadi semua pihak berkomitmen untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Selain itu mereka juga akan berkordinasi dengan polisi khususnya Polsek KKP jika menemukan hal-hal yang berhubungan dengan kamtibmas,” sebut Awal.

Indra, salah seorang Porter di Pelabuhan Domestik Sekupang menyambut baik kegiatan curhat kamtibmas yang dilakukan Polsek KKP Batam ini.

Menurutnya, lewat kegiatan ini masyarakat bisa mendekatkan diri membangun kemitraan dengan aparat kepolisian.

Baca Juga: Sehari, 8.883 Orang Tinggalkan Kota Batam

“Sangat positif pak, jadi lewat forum ini kita bisa lebih dekat, menyampaikan masukan-masukan ataupun berkordinasi dengan aparat kepolisian jika menemukan hal-hal berhubungan dengan keamanan dan ketertiban,” ujar pria yang berprofesi sebagai Porter itu.

Kegiatan yang sama juga dilaksanakan Polsek Batuaji.

Polsek Batuji menggelar program curhat Kamtibmas. Foto: Polsek Batuaji untuk Batam Pos

“Melalui Curhat Kamtibmas ini Polresta Barelang khususnya Polsek Batu Aji membutuhkan saran maupun pendapat dari masyarakat, guna meningkatkan keberhasilan kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat Kecamatan Batuaji.”ujar Kapolsek Batu Aji, Kompol Guchy.

Pada kesempatan itu, tokoh-tokoh masyarakat di Batuaji mengharapkan agar dilakukan penertiban terhadap kafe-kafe yang mengganggu ketertiban masyarakat umum khususnya di Bukit Tempayan dan Kibing. Serta meminta Polsek Batuaji untuk meningkatkan patroli pencegahan curanmor.

Kapolsek Batuaji, Kompol Guchy, berjanji akan menindaklanjuti keluhan-keluhan tokoh masyarakat dan akan kembali mengadakan kegiatan curhat kamtibmas bersinergi dengan Camat Batu Aji dan Danramil 02 Batam Barat, untuk bersama-sama mencari solusi masalah kamtibmas yang ada diwilayah hukum Polsek Batu Aji, terutama tahun 2023 sudah memasuki tahun politik.

“Sehubungan kita akan menghadapi tahun politik 2023 dan tahun 2024, mohon para tokoh untuk mengingatkan masyarakat untuk menjaga kondusifitas khususnya di Kecamatan Batuaji,” ujarnya.

(*)

Reporter: Rengga Yuliandra

spot_img

Update