batampos – Menurut BMKG Hang Nadim, Batam berpotensi diguyur hujan awal kepan ini dan akan diperkirakan akan berlangsung hingga awal pekan depan. Tak hanya itu BMKG juga memperkirakan adanya angin kencang dan gelombang tinggi di perairan Kepulauan Riau.
Forecaster BMKG Hang Nadim, Sarah Salsabila menyebut kondisi cuaca hari ini terpantau stabilitas atmosfer skala lokal yang lemah didukung kelembapan udara lapisan atas yang tinggi mendukung pembentukan awan-awan hujan di wilayah Kepulauan Riau.
Baca Juga: Dishub Batam Razia Juru Parkir Liar 3 Kali Seminggu
“Kemudian untuk hari esok hingga awal pekan depan kondisi cuaca diprakirakan dipengaruhi oleh adanya daerah siklonik dan kondisi atmosfer yang labil kuat sehingga masih berpotensi terjadi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Kepulauan Riau pada pagi hingga sore dan dini hari,” ujarnya, Minggu (3/3).
Menurut monitor dari BMKG, angin berasal dari utara hingga timur dengan kecepatan 5 km/jam hingga 30 km/jam, suhu udara berkisar antara 24 derajat Celcius hingga 32 derajat Celcius, dan kelembapan udara 65 persen hingga 95 persen.
“Kemudian untuk gelombang laut diprakirakan berada pada kategori rendah (0.5 m – 1.25 m) di wilayah perairan Batam dan Karimun, “ujarnya.
Lanjutnya pada kategori sedang (1.26 m – 2.5 m) di wilayah perairan Tanjungpinang, Bintan, Lingga, Dabo Singkep, Anambas dan Natuna.
Baca Juga: Gagal dengan Pasar TPID II , Masyarakat Ingin Pasar Wan Sri Beni Marina Hidup
Sebelumnya, Kapal Bahtera Nusantara 03 ditunda berlayar. Bukan tanpa sebab, hal itu dikarenakan faktor cuaca gelombang tinggi melanda perairan Singkawang – Sambas Kalimantan.
“Rencananya bakal diberangkatkan pada Senin 4 Maret mendatang. Mohon maaf atas ketidaknyamanan tersebut,” ujar General Manager ASDP cabang Batam, Nana Sutisna.
Nana menyebut akibat kondisi gelombang tinggi, kapal BN 03 tidak dapat diberangkatkan dan akan diberangkatkan pada tanggal 4 Maret.
“Iya, demi keselamatan penumpang pelayaran ditunda berangkat,” jelasnya.
Kata dia, informasi dari BMKG Maritim gelombang tinggi melanda perairan mulai dari perairan Bintan, perairan Sambas – Singkawang Kalimantan Barat. (*)
Reporter: Azis Maulana