batampos – Calon Gubernur (cagub) Kepulauan Riau (Kepri) nomor urut 1, Ansar Ahmad kembali membuktikan dirinya sebagai pemimpin yang mengutamakan kesejahteraan masyarakat Kepulauan Riau. Program Kepri Terang yang diinisiasinya terbukti sukses membawa kemakmuran dan manfaat besar bagi masyarakat di seluruh Batam dan wilayah Kepri lainnya.
Sebagai calon gubernur nomor urut 1, Ansar Ahmad dikenal sebagai pemimpin yang berdedikasi tinggi. Melalui berbagai program pro rakyat, termasuk Kepri Terang, Ansar mampu menunjukkan komitmen nyata untuk meningkatkan kualitas hidup warga Kepri.
Tokoh Masyarakat Batam, Muhammad Yani, menyebut Ansar sebagai pemimpin yang telah berhasil memberikan dampak positif bagi masyarakat luas. Menurutnya, program Kepri Terang adalah salah satu bukti nyata keberhasilan Ansar dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat di pulau-pulau kecil.
“Program-program Pak Ansar hampir semuanya terlaksana dengan baik, terutama bagi masyarakat di pulau-pulau kecil, termasuk program Kepri Terang,” kata Yani, Rabu (23/10/2024).
Bagi masyarakat Kepri, Ansar Ahmad adalah pemimpin yang membawa perubahan nyata. Berkat berbagai inisiatif unggulan yang dijalankannya, dukungan untuk Ansar terus menguat, terutama dari masyarakat Batam.
Salah satu program yang menonjol adalah Kepri Terang, yang telah memberikan bantuan pemasangan listrik baru secara gratis kepada 13.148 rumah tangga berpenghasilan rendah. Program ini dilaksanakan sejak 2021 hingga 2023 dengan tujuan meningkatkan rasio elektrifikasi di seluruh Kepulauan Riau.
Selain Kepri Terang, Ansar juga mencanangkan program Nelayan Terlindungi, yang memberikan jaminan perlindungan kepada 31.556 nelayan dari tahun 2022 hingga 2024. Program ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan kerja para nelayan yang berjuang mencari nafkah di laut.
Pencapaian besar ini membuat masyarakat semakin percaya bahwa kepemimpinan Ansar perlu dilanjutkan. Muhammad Yani menyatakan keyakinannya bahwa program-program Ansar harus diteruskan di periode mendatang agar Kepri semakin maju dan sejahtera.
“Mudah-mudahan, dengan doa dan usaha kita semua, Pak Ansar bisa melanjutkan pembangunan Kepri,” ujar Yani dengan penuh harapan.
Dengan program-program pro rakyat yang terbukti sukses, Ansar Ahmad mendapatkan dukungan yang semakin kuat. Masyarakat Batam dan Kepulauan Riau berharap kepemimpinannya dapat terus membawa perubahan positif dan meningkatkan kesejahteraan seluruh wilayah. (*/adv)