Senin, 23 September 2024

Ribuan JCH asal Riau Berangkat Lewat Embarkasi Batam

Berita Terkait

spot_img
image0 3 e1684987589899
Maskapai Saudia bersiap membawa jemaah calon haji Embarkasi Batam.

batampos – Embarkasi Batam saat ini tengah melayani keberangkatan jamaah calon haji (JCH) antara dari Provinsi Riau. Tahun ini terdapat 5.047 JCH Riau yang masuk Embarkasi Batam.

Kepala Bidang Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Kepri, Muhammad Syafii untuk JCH antara Riau terdapat 14 kelompok terbang (Kloter).



“Jumlah kloter yang berangkat untuk JCH Riau sudah 8 kloter dengan total 2.952 JCH. Alhamdulillah saat ini JCH sehat dan sudah berada di Madinah,” kata dia, Selasa (30/5).

Baca Juga: 4.083 JCH Embarkasi Batam Sudah Diberangkatkan ke Tanah Suci

Keberangkatan JCH antara ini langsung dari Bandara Hang Nadim Batam. JCH berangkat dari daerah asal menuju bandara. Setelah itu menunggu proses keberangkatan, langsung menuju maskapai Saudi Arabia untuk diberangkatkan menuju Madinah.

“Semua proses berlangsung di bandara,” sebutnya

Syafii mengatakan hingga kemarin 4.059 calon haji terdiri dari 11 kelompok terbang (kloter) yang diberangkatkan melalui Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

“Tiga kloter dari Kepri dan sisanya dari Riau,” kata Syafii kata dia.

Ia menjelaskan jamaah calon haji akan berada di Madinah selama 8 hari untuk fokus melaksanakan shalat 40 waktu Arbain dan berziarah ke 4 lokasi yang telah dijadwalkan.

Baca Juga: Warga Seibinti Terancam Penyakit ISPA, Ada Perusahaan yang Diduga Bakar Limbah B3

Kata Syafii lagi, hari ini jamaah calon haji kloter 3 Embarkasi Batam dijadwalkan masuk di Raudhah.

“208 jamaah wanita kloter 3 masuk Raudhah jam 08.00 WAS, kemudian disusul oleh jamaah laki-laki yang dijadwalkan masuk Raudhah jam 17.00 WAS,” ujar dia.

Syafi’i menambahkan proses keberangkatan JCH Embarkasi Batam berjalan dengan lancar. JCH yang sebelumnya dalam keadaan sakit, sudah diberangkatkan semua. Karena kesehatan JCH sudah berlangsung membaik.

“Kami doakan JCH selalu sehat, dan bisa menjalankan rangkaian ibadah dengan baik,” ujarnya. (*)

 

 

Reporter: YULITAVIA

spot_img

Update