Jumat, 20 September 2024
spot_img

Ribuan Pemudik Tinggalkan Batam Lewat Pelabuhan Domestik Sekupang

Berita Terkait

spot_img
e2b9b1af 2c5d 4796 98bc e4a1656e0385
Pemudik saat di Pelabuhan Fery Domestik Sekupang Batam. Foto: Rengga Yuliandra/ Batam Pos

batampos – Kunjungan arus mudik lebaran di pelabuhan Fery domestik Sekupang Batam mulai meningkat. Otoritas Pelabuhan Domestik Sekupang mencatat, sebanyak 1.333 penumpang berangkat melalui Pelabuhan Domestik Sekupang ke sejumlah pulau baik dalam dan luar Provinsi Kepri, per Jumat 5 April 2024.

Kepala Pos Syahbandar Pelabuhan Domestik Sekupang, Samosir Pasaroan mengatakan, jumlah penumpang diperkirakan bisa menembus hingga 5 ribu penumpang menjelang H-3 lebaran. “Sekarang masih normal. Ada 1333 penumpang tujuan Tanjung Batu. Itu yang tercatat di manifes,” kata dia, Jumat (5/4).



Selain penumpang yang berangkat, ada pula penumpang yang datang dari sejumlah daerah seperti Dumai, Selat Panjang, Moro, Tanjung Samak dan Guntung. Jumlahnya pun mencapai ribuan.

Baca Juga: Kapolsek Sekupang Pastikan Kenyamanan dan Keselamatan Pemudik Saat Cek Pos Pelayanan Idul Fitri di Pelabuhan Domestik Sekupang

Menurutnya, jumlah penumpang yang menggunakan jasa pelabuhan Domestik Sekupang tergolong normal. “Ramai tapi masih tergolong normal,” kata dia.

Lanjut untuk meningkatkan pelayanan, pada arus mudik Lebaran Idul fitri tahun 2024, Pelabuhan Domestik Sekupang sudah dibuka sejak pukul 03.00 WIB pagi. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi penumpukan di pelabuhan. “Kami mulai beroperasi pukul 03.00 wib sampai pukul 16.50,” kata dia.

Wahyu, salah satu penumpang mengaku sengaja memilih kapal pagi agar bisa sore di kampung halamannya di Dumai. Ia berangkat ke bersama keluarga dalam rangka mudik lebaran. “Mau jumpa keluarga di kampung,” kata dia. (*)

Reporter : Rengga Yuliandra

spot_img
spot_img

Update