Kamis, 14 November 2024

Ruas Jalan di Batam Terancam Gelap Gulita

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi: Lampu penerangan jalan umum di Jalan Laksamana Bintan Sei Panas terlihat padam, Kamis (2/2). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Aksi pencurian terhadap fasilitas publik kian marak terjadi. Kali ini, timer Penerangan Jalan Umum (PJU) di sepanjang jalan depan kantor DPRD dan Pemko Batam raib digondol maling. Akibatnya penerangan jalan umum di jalan tersebut padam, Sabtu (4/2) malam.

Pantauan di lokasi, timer PJU hilang sementara kabel-kebel PJU tersebut dipotong di semua sisi. Kondisi seperti ini bukan kali pertama terjadi, bahkan sudah berulang kali. Bahkan jika terus dibiarkan sejumlah ruas jalan di Batam bakal gelap gulita.

“Pantasan semalam lampunya gak nyala, ternyata dicuri juga, ” ujar Hafis warga Batam, Minggu (5/2).

Baca Juga: Polisi Bubarkan Remaja yang Nongkrong hingga Larut Malam

Warga berharap pelaku pencurian fasilitas publik ini ditindak tegas. Sebab jika terus dibiarkan tentu akan banyak fasilitas publik yang hilang. Sementara sisi lain, kehadiran penerangan jalan umum ini sangat dibutuhkan masyarakat khususnya para pengendara, terlebih lagi akses jalan di Batam sangat padat.

“Harus ada tindakan tegas, Bisa-bisa habis semua komponen PJU di Batam ini, ” tambahnya.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBM SDA) Kota Batam, Yumasnur membenarkan pencurian timer PJU di depan kantor DPRD dan Pemko Batam ini. “Iya, tadi malam dapat laporan timernya hilang dan kabelnya pada dipotongin, ” ujarnya kepada Batam Pos.

Baca Juga: Sepuluh Rumah di Pulau Buluh Porak Poranda Dihantam Puting Beliung

Menurutnya, pihaknya sudah turun ke lokasi memperbaiki timer PJU yang hilang tersebut dan saat ini lampu disepanjang jalan DPRD sudah menyala kembali. “Sekarang sudah nyala lagi,” tambahnya.

Pencurian fasilitas publik ini bukanlah kali pertama. Bahkan, kata Yumasnur, dalam sepekan ini saja sudah ada tiga laporan pencurian komponen PJU. Sebelumnya Kamis (2/2) malam, kabel PJU panel 206 NT 50 jalur lambat Polresta menuju arah Dishub juga hilang dicuri maling. Lalu pada Sabtu (4/2) malam, lampu dari Fly Over Laluan Madani ke arah Engku Hamidah juga mati dan setelah dicek ternyata kabelnya juga dicuri.

“Untuk jalur lambat Polresta Dishub juga sudah kita perbaiki. Sementara lampu jalan Over Laluan Madani ke arah Engku Hamidah masih dalam tahap pemasangan. Dalam satu pekan ini sudah tiga tempat yang hilang, ” sesalnya.

Yumasnur menambahkan, timnya selalu rutin patroli setiap malam guna memantau kondisi PJU di seluruh wilayah di Kota Batam. Jika ada yang padam akan segera dilaporkan dan sekaligus dilakukan perbaikan. “Kebetulan tadi malam tim patroli melihat PJU di Fly Over Laluan Madani padam dan setelah dicek, kabelnya dicuri, ” tutup Yumasnur. (*)

 

 

 

Reporter : Rengga Yuliandra

 

spot_img

Update