Selasa, 12 November 2024

Seleb Tiktok Diciduk Polisi Karena Terlibat Pengeroyokan

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi. Jawapos.com

batampos – Satuan Reserse Kriminal Polresta Barelang menangkap seleb Tiktok, Satria Mahathir. Pria 20 tahun yang kerap menimbulkan kontroversi ini terlibat pengeroyokan di kafe kawasan Tiban, Kecamatan Sekupang.

Informasi yang didapatkan, pengroyokan itu dilakukan Satria pada malam pergantian tahun baru sekitar pukul 01.00 WIB. Korbannya disebut merupakan anak anggota DPRD Kota Batam berusia 16 tahun berinisial RAT.

“Benar, ada kasus pengroyokan di kafe,” ujar Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol R. Moch Dwi Ramadhanto saat dikonfirmasi.

Baca Juga: Kapolda Kepri Batalkan TR Mutasi 418 Personel, Kapolsek hingga Kasat Narkoba Batal Mutasi

Ramadhanto mengatakan pengroyokan itu diduga terjadi karena pelaku dan korban bersenggolan di dalam kafe. Sehingga terjadi perkelahian.

“Awalnya perkelahian di dalam kafe, diteruskan di luar,” katanya.

Dalam kejadian ini, korban mengalami luka di bagian wajah. Selain Satria, polisi turut mengamankan 3 pelaku lainnya. “Pelaku sudah kita amankan,” tegas Ramadhanto.

Disinggung apakah salah seorang pelaku merupakan seleb Tiktok, Ramadhanto mengatakan masih melakukan pendalaman. Ia juga enggan berkomentar terkait status korban yang merupakan anak anggota dewan.

“Masih pendalaman,” tutupnya.

Baca Juga: Benarkan Keterangan Saksi, Bang Long: Tapi Tak Ada Niat Anarkis

Diketahui, Satria Mahathir kerap viral karena kontroversinya dan dikenal cowok gila alias cogil. Awalnya ia dikenal karena komentarnya yang enggan mengenal cewek menggunakan ponsel android.

Ia kemudian mengaku sudah meniduri puluhan wanita hingga menderita penyakit kelamin. Terakhir, ia viral karena menato bagian dada dengan gambar lambang Polri. (*)

 

Reporter: Yofi Yuhendri

spot_img

Update