Sabtu, 23 November 2024

Silvia Hilda Kusumaningtyas, Pembina Yayasan Silhouette

Berita Terkait

spot_img
Silvia Hilda Kusumaningtyas. F Pribadi

Jadi Model Tak Hanya Cantik Fisik

DUNIA model belum begitu dikenal masyarakat Batam tahun 2000 lalu. Model dianggap miring dan konotasinya tidak baik.  Sementara Batam adalah pintu gerbang wisatawan mancanegara saat mau masuk ke Indonesia. Model dibutuhkan. Tak memakan waktu lama, Silvia Hilda Kusumaningtyas mendirikan Lembaga Kursus Pelatihan (LKP) Silhouette di Bidang Kursus Modeling di Batam. Berupaya mengubah pandangan miring tadi menjadi positif. Ternyata masyarakat, dunia usaha, mal, hotel dan lainnya membutuhkan model. Bagaimana caranya? Redaktur Batam Pos, Suprizal Tanjung membagikan pengalaman Silvia usai wawancara di Batam Kota, Selasa (24/1/2023).


Model identik dengan Silhouette Batam.

Terima kasih atas penilaiannya.

Bisa diceritakan awal mendirikan Silhouette?

Saya datang ke Batam tahun 1998. Sudah punya dua anak. Suami tak mengizinkan lagi saya kerja di kantor. Di kota industri ini, saya melihat dunia model tidak ada. Tidak hidup. Sementara Batam adalah daerah industri. Pintu gerbang masuknya wisatawan, pengusaha, pejabat level internasional ke negara kita. Sementara di Batam kurang ada kesiapan menyambut tamu tadi. Kebetulan saya suka dunia model. Maka mendidik model  ini menjadi fokus perhatian saya. Mendidik generasi muda menjadi model profesional. Saya menjadikan hobi menjadi rezeki.

BACA JUGA: Drs Buralimar MSi, Mantan Birokrat Bergabung di PDI-P Kepri

Kemudian?

Untuk itu saya mendirikan sekolah model dan pengembangan kepribadian pertama di Batam dengan nama Silhouette,  Jumat 1 September 2000 yang kemudian berada di bawah binaan Yasayan Silhouette yang berlokasi di Jalan Golden Land Blok C/ 12 B, Batam Centre, Batam.

Nampaknya mudah sekali.

Ha ha. Tidak semudah itu. Awalnya sebagian masyarakat kurang menerima. Tidak mendukung dunia model. Model dipandang sebelah mata. Wanita yang bergerak di dunia model dianggap tidak baik.

Dilematis juga?

Tepat. Tapi saya tetap jalan. Usaha ini harus diteruskan. Sebab. Di samping ini bernilai ekonomis, juga merupakan bagian dari cita-cita saya yang awalnya ingin menjadi guru, instruktur.

BACA JUGA: Ahmad Arifin SSos, Direktur PT Avava Duta Indonesia

Lama kurang diterima?

Alhamdulillah sebentar saja. Buka tahun 2000, hanya sekitar satu tahun sudah berubah. Melihat hasil didikan para wanita di Silhouette sangat baik, maka masyarakat mulai menilai positif dan menyambut dengan pandangan berbeda. Demand terhadap model Silhouette mulai banyak dan bertambah.

Sebenarnya apa yang diajarkan di Silhouette?

Banyak. Mulai dari attitude yaitu sikap dan perilaku yang ditunjukan sehari-hari. Cara berbicara, bertindak, memperlakukan orang lain, semua itu adalah cerminan dari apa yang seseorang pikirkan. Percaya tidak percaya, attitude Anda dapat mempengaruhi kesuksesan seseorang ke depannya. Lalu behavior atau tingkah laku. Attitude dan behavior yang baik dan profesional saat dalam pendidikan bisa jadi bekal nanti saat terjun bekerja atau menyatu di tengah  masyarakat. Model tidak hanya dituntut cantik fisik, wajah, tapi juga sifat dan kelakuan.

Lebih khusus!

Sekolah pengembangan kepribadian dan modeling itu lebih fokus kepada performance  (pertunjukan, penampilan, red). Kita juga mengadakan in house training berupa pelatihan seminar ke  perusahaan, instansi pemerintah, instansi swasta, bank, telekomunikasi, hotel, dunia pariwisata. In house training ini yang menjadi core bisnis kita secara ekonomi.

Lebih jauh tentang model?

Model  itu macam-macam. Misanya Peragawati, peragawan, foto model, model  iklan,  model pameran. Siapapun kini bisa jadi model. Tidak harus tinggi. Mantan model bisa menjadi artis di media sosial (medsos), misalnya membuat video TikTok karena bisa akting. Mereka bisa tahu, potensi, kelebihan dan kekurangan. Semua itu bisa menjadi aset.

Ada yang lain?

Di sini kita mengajarkan kepada mereka sikap percaya diri saja. Confidence adalah memiliki keyakinan yang kuat atau keyakinan penuh untuk tampil baik, bisa berbicara baik, bersikap baik kepada orang lain. Ini penting dalam bergaul, bekerja dan lainnya.

Hasil dari pendidikan?

Salah satu yang hal menarik dari Silhouette adalah setelah lulus dari pendidikan, peserta  menjadi unggul, mudah memperoleh kerjaan dan juga selalu diikutkan pada event-event modeling karena sudah memiliki ketrampilan dan kompetensi yang dapat diandalkan.

Berapa peserta pelatihan awal dididikan?

Sekitar 10  orang. Kini alumninya sudah ratusan. Murid-murid datang dari Kepri, Malaysia, dan Singapura.

Anak didik ada  yang sudah go national?

Beberapa di antaranya Dr Hj Oki Setiana Dewi SHum MPd yang kemudian menjadi aktris, penulis dan pendakwah. Kemudian Ria Ricis yang kemudian juga menjadi aktris, selebriti internet, YouTuber, dan penulis. Oki dan Ria membentuk diri tahun 2003-2007 di Silhouette Model. Anak didik kita juga ada yang sudah bekerja di berbagai perusahaan yang menyebar di Indonesia.

Lainnya?

Anak didik kita ada yang tujuh (7) orang menjadi dokter. Model kalau pandai bicara, cantik, sifat baik tentu membuat pasien senang, betah dan balik lagi berobat.

Bergerak di bidang model ini memang cita-cita?

Ha ya. Iya. Saat di Semarang, mulai dari TK tahun 1978, SD, SMP, SMA saya sudah menjadi model. Saat itu terlintas dalam pikiran ingin menjadi guru, instruktur. Akhirnya sampai juga dengan mendirikan Silhouette Model ini.

Orang tua juga dari dunia modeling juga?

Bapak PNS. Ibu menjadi model saat muda dan instruktur kursus. Jadi jiwa seni ini mengalir dari ibu saya.

Selain mendidik model ada yang lain?

Kita juga memberikan  pelatihan kepada karyawan bank, perusahaan, hotel tentang bagaimana menjadi pribadi yang baik dan menarik.

Ada lagi?

Ibu-ibu juga minta dilatih menjadi model. Sementara model  itu syaratnya harus tinggi, berat badan dan wajah. Solusinya, walau tidak bisa menjadi model karena wajah dan fisik. Maka ibu-ibu dimasukan ke Asosiasi Karnaval Indonesia (Akari) ini. Mereka dilatih merancang, membuat dan mendanai busana kostum mereka masing-masing. Make up artis dan lainnya. Saya Ketua DPD Akari Kepri sajak 2014.

Juga mengurus asosiasi salon dengan menjadi Ketua DPD Perhimpunan Ahli Kecantikan Pengusaha Salon Produsen Kosmetik Pengelola lembaga Kurus Kecantikan (Tiara Kusuma) Provinsi Kepri.

Penghargaan masyarakat dari hasil kerja selama ini?

Saya dipercaya menjadi juri model di berbagai event tingkat nasional. Juga internasional seperti Malaysia, Singapura dan Thailand.

Soal Yayasan?

Yayasan Silhouette semakin berkembang. Dengan komitmen penuh terhadap dunia pendidikan ketrampilan khusus, maka tahun 2009, Lembaga Mitra Direktorat Kursus & Kelembagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Non Formal & Informal Kementerian Pendidikan Nasional menetapkan Yayasan Silhouette sebagai penyelenggara Program Kursus Wira Usaha Kota & Kursus Para Profesi di Bidang Modeling. Berdasarkan ketetapan tersebut maka Yayasan Silhouette adalah salah satu pelopor utama dan satu-satunya kursus modeling di Indonesia yang mendapat MoU dari Kemendiknas untuk Program KWK & KPP di Bidang Kursus Modeling.

Hanya kursus model?

Saat ini unit perkembangan Lembaga Kursus Pelatihan (LKP) Silhouette telah menambah program pendidikan kursusnya dengan beberapa bidang kursus keterampilan lainnya, di antaranya: 1. Pengembangan Diri (Personal Development); 2. Hospitality (Perhotelan); Public Relation & Sekretaris; 4. Perbankan; 5. Receptionis (Front Desk); 6. Pramugari / Pramugara; 7. Beauty Care Spealist & Consultant, Spa Therapist; 8. Customer Service; 9. Broadcasting (MC),Penyiar Radio, Televisi; 10. Ketrampilan wanita (kerajinan tangan, batik, merangkai bunga dan lainnya).

Pengembangan unit usaha bisnis lain Yayasan Silhouette yang bernaung di bawah bendera Silhouette Management ditangani secara profesional. Caranya dengan mengikut sertakan para lulusannya untuk mengambil bagian dalam beberapa acara dan kejuaraan atau pemilihan model. Sehingga mereka dapat meraih cita-cita dan impiannya sekaligus sebagai jalan pembuka bagi mereka untuk langsung terjun di dalam dunia kerja.

Ada bagian-bagiannya?

Unit usaha Silhouette Management adalah, sebagai berikut: 1.  Event Organizer; 2.  Model Agency.

Tujuannya?

Mendukung dan  membantu pelaksanaan program-program Pemerintah  dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sekaligus untuk mengentaskan kemiskinan dengan membekali ilmu pengetahuan dan ketrampilan untuk dapat berpenghasilan. Memajukan dan mengembangkan Pendidikan Keterampilan serta kemampuan masyarakat di kota Batam & Propinsi  Kepri sehingga akan meningkatkan kualitas ekonomi dan pendidikan di kalangan  masyarakat.

Lalu memberikan ruang kepada kaum wanita pada khususnya, untuk mendapatkan kesempatan dalam dunia pendidikan dan dunia kerja sehingga dapat melaksanakan peran dan fungsi gandanya. Selain itu pun juga memberikan keterampilan kepada masyarakat sekitar khususnya ibu-ibu dan remaja putri yang tidak mampu atau yang masih menganggur dengan bekerja sama dengan ibu-ibu PKK melalui berbagai sumber dana yang didapat.

Selain itu, sebagai tolok ukur bagi lembaga pendidikan kursus lainnya, terutama modeling dan bagi calon pelaku usaha di bidang yang sama untuk membangun lembaga kursus serupa melalui program-program kursus Mendiknas Dirjen Non-formal dan Informal melalui program beasiswa atau sejenisnya. (*)

Reporter: Suprizal Tanjung

 

 

 

 

Biografi

 

 

 

Nama: Silvia Hilda Kusumaningtyas

 

Lahir : Madiun, Jawa Timur, 7 Desember 1972.

Saudara: Anak pertama dari tida bersaudara.

Alamat: Golden Land Blok C / 12B -15 Batam Centre, Batam dan Ruko Trafalgar Mall 18C-19 Taman Duta Mas, Batam Centre, Batam.

 

 

Keluarga

 

 

Suami: Gata Guna Adi Sapta ST

Anak: Tasha Amanta, SE

Muhammad Naufal Airlangga Diputra SPd MPH

Tamara Callysta

 

Cucu:

Kayla Rahma Hasibuan

Keisha Xaviera Hasibuan

Kallista Citra Hasibuan

Muhammad Ryota Airlangga

 

 

Pendidikan

 

  1. SDN Randusari 2 Semarang.
  2. SMPN 3 Semarang.
  3. SMAN 1 Semarang.
  4. Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.

Fakultas Teknik Management Industri Jur. Teknik Tekstil (Semester IV).

  1. Akademi Teknologi Industri Veteran Semarang Jurusan Teknik Tekstil ( s.d. Semester VI).
  2. Institute of Image Consulting UK, Singapore, Major: Image Consultant.
  3. Carrie Academy International, Professional Image Program.
  4. S1, Ekonomi Manajemen, SE.
  5. S2, Post Graduate Program Coorporate Communications London

School Of Public Relations Jakarta (On Progress).

 

Pendidikan Non Formal

 

  1. Carrie Academy International Singapore (Modeling Program).
  2. First Impressions Image International, Cambridge UK in Singapore (Image

Management Program).

  1. John Robert Powers Indonesia & Singapore.
  2. C & G Training Network Jakarta ( Program Service Excellence Technique).
  3. Sekolah Pengembangan Pribadi Semarang Study Centre (SSC) Semarang.
  4. Kursus / Training kecantikan & Kesehatan Kulit di Stimuderm Paris, Avon, Sari

Ayu, La Tulipe, Ultima, Revlon, Mustika Ratu, dll.

  1. Berbagai pendidikan singkat/ Short Course & Seminar dari pakar pengembangan

pribadi di Indonesia seperti Puspita Martha, Mien Uno, Soraya Haque, dan Ayu Dyah Pasha.

  1. POZMO Creative Management Jakarta (Program Entrepreunership For Event

Organizer).

  1. Interstudy Jakarta (Program Event Organizer).

Prestasi

–  Mrs Asean International World Pageant 2014.

–  Mrs ( Duta Ibu ) Indonesia & National Director International World Pageant South East Asia 2010-2014.

– South East Asia Woman of Excellence 2012/2013 di Singapore.

– Asia Entrepreneur Golden Phoenix Award 2012/2013 ( di Kuala Lumpur-Malaysia )

– The Best Impresariat (Jasa EO & Penyelenggara Pameran & Event Terbaik) Batam 2014.

– Penggagas & Penyelenggara Event Batam International Culture Carnival (BICC) 2017-2018-2019  sebagai salah satu Event 100 Wonderful Event Indonesia.

– The Best Impresariat (Jasa EO & Penyelenggara Pameran & Event Terbaik) Batam 2014.

Jabatan Organisasi

– Ketua DPD Asosiasi Karnaval Indonesia (AKARI) Kepri.

– Ketua DPD Forum Pengelola Lembaga Kursus & Pelatihan (FPLKP) Kepri.

– Ketua DPD Tiara Kusuma (Persatuan ahli Kecantikan & Pengusaha Salon Indonesia) Kepri.

– Penasehat DPD Katalia (Perhimpunan Perias Pengantin Modern & Modifikasi) Kepri.

– Dewan Pakar DPD PERTANI (Perempuan Tani) HKTI Kepri.

– Ketua Paguyuban Saraswati Wanitotomo Punggowo Batam.

– Pengurus Kadin Batam.

– Ketua Yayasan Lembaga Kursus & Pelatihan Silhouette Batam.

– Direktur CV Silhouette Internasional.

Silvia Hilda Kusumaningtyas. F Pribadi

 

spot_img

Baca Juga

Update