batampos – Ketegangan meliputi Lapangan Hang Tuah, Mako Yonif 136/Tuah Sakti, saat simulasi penyelamatan sandera oleh prajurit Yonif 136/Tuah Sakti (TS) berlangsung. Atraksi ini menjadi salah satu agenda utama dalam acara serah terima jabatan Komandan Yonif 136/TS yang sukses memukau seluruh tamu undangan.
Dalam skenario yang diperagakan, seorang tokoh pemerintah diculik dan ditahan oleh gerombolan bersenjata. Pasukan Gultor Yonif 136/TS dengan sigap merespons ancaman tersebut. Menggunakan kendaraan taktis, mereka bergerak cepat menuju lokasi penyanderaan. Aksi heroik diperlihatkan dengan baku tembak sengit antara pasukan dan kelompok bersenjata, diiringi suara ledakan bom yang menggelegar.
Keahlian prajurit dalam mengeksekusi operasi dengan presisi dan kecepatan tinggi berhasil melumpuhkan seluruh pelaku tanpa mencederai sandera. Operasi penyelamatan yang ditutup dengan keberhasilan membawa sandera kembali dalam kondisi aman ini mendapatkan aplaus meriah dari seluruh hadirin.
Atraksi ini juga menjadi simbol semangat juang dan kompetensi tinggi yang terus dikembangkan oleh satuan di bawah kepemimpinan baru. Pada acara tersebut, jabatan Komandan Yonif 136/Tuah Sakti diserahterimakan dari Letkol Inf Gede Agus Dian Pringgana, S.Sos., M.M.A.S., M.Han., kepada Mayor Inf Bayu Hanuranto Wicaksono, S.Hub.Int., M.H.I.
Simulasi penyelamatan ini menjadi penutup yang sempurna bagi rangkaian sertijab, menegaskan kemampuan Yonif 136/Tuah Sakti sebagai satuan elit yang siap melaksanakan tugas-tugas strategis demi menjaga keamanan bangsa.
Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Bambang Herqutanto, M.Han., memimpin langsung upacara serah terima tersebut. Dalam amanatnya, Brigjen Bambang menyampaikan bahwa serah terima jabatan merupakan proses yang terencana untuk mendukung pembinaan personel dan satuan, guna meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas pokok TNI AD.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Letkol Inf Gede Agus Dian Pringgana atas dedikasi dan loyalitasnya selama memimpin Yonif 136/Tuah Sakti. Selamat bertugas di tempat yang baru sebagai Komandan Secata A Rindam I/Bukit Barisan. Semoga sukses selalu,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada Mayor Inf Bayu Hanuranto Wicaksono atas jabatan barunya. “Jadilah pemimpin yang menjadi teladan, mampu memberikan solusi, serta terus meningkatkan pencapaian yang telah diraih pejabat sebelumnya. Laksanakan tugas dengan penuh dedikasi, semangat, dan tanggung jawab,” pesannya.
Acara diakhiri dengan foto bersama dan jamuan untuk seluruh tamu yang hadir, menandai momentum penting dalam perjalanan Yonif 136/Tuah Sakti sebagai satuan kebanggaan Korem 033/Wira Pratama. (*)
Reporter: Rengga Yuliandra