Rabu, 27 November 2024

Terkait Komplotan Pencuri Kabel, Kapolsek Lubukbaja: Mereka Sudah Profesional

Berita Terkait

spot_img
Polisi mengamankan pelaku pencurian kabel. Foto: Budi untuk Batam Pos

batampos – Komplotan pencuri kabel yang ditangkap Jajaran Polsek Lubukbaja dinilai sudah profesional. Hal ini terlihat dari peralatan dan cara kerja para pelaku.

“Pengakuan pelaku baru pertama kali (mencuri). Tapi, dilihat dari cara kerja, dan peralatannya, mereka sudah profesional dan sering beraksi,” ujar Kapolsek Lubukbaja, Kompol Budi Hartono, kemarin.


Budi menjelaskan peralatan pelaku yakni gunting pemotong kabel, dan becak motor untuk mengangkut hasil curian. Usai mencuri, kabel tersebut dibawa ke kawasan Jodoh untuk dijual.

Baca Juga: Pemilik Kartu Brizzi Ditolak Isi Bio Solar

“Penampungnya (penadahnya) itu tinggal di Jodoh. Setelah kita geledah penampungnya, hanya ditemukan kabel optik itu saja,” kata Budi.

Budi menegaskan pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya. Dari pengakuan pelaku, aksi pencurian dilakukan lebih dari 2 orang.

“Masih ada pelaku lain yang kita kejar. Mereka ini komplotan, kalau ada yang mau dicuri, baru beraksi,” ungkapnya.

Baca Juga: DPRD Batam akan Pertanyakan Legalitas PT Yixin Teknologi Plastik

Sebelumnya, Jajaran Polsek Lubukbaja berhasil menangkap komplotan pencuri kabel optik milik Telkomsel, Jumat (15/1) malam. Pelaku mencuri besi pipa serta kabel sepanjang 1,2 kilometer.

Pelaku yakni RH, 26 dan AS, 26, sebagai pencuri. Serta F, 39, sebagai penadah.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Abdul Rahman membenarkan maraknya pencurian kabel tersebut.

Ia mengatakan untuk mengantisipasi kasus pencurian ini, dinas atau perusahaan terkait harus meningkatkan pengamanan. Seperti pemasangan CCTv atau pemasangan pagar disekitar tower atau kabel.

Baca Juga: Pengusaha Galangan Kapal Tolak Wacana Kenaikan Tarif Air SPAM Batam

“Biasanya itu di lokasi sepi, maka dibutuhkan pengamanan tambahan,” katanya.

Menurut Rahman dengan pemasangan CCTv dan pagar bisa mengurung niat para pelaku untuk melakukan pencurian.

“Pemasangan CCTv bisa membantu kita juga untuk penyelidikan jika ada laporan pencurian,” katanya.(*)

Reporter: Yofi Yuhendri

spot_img

Baca Juga

Update