Rabu, 14 Januari 2026

Ungkap Kasus Kebakaran MT Federal II, Polisi Sudah Periksa 22 Saksi

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Korban ledakan kapal tanker Federal II di PT ASL Shipyard saat dievakuasi.

batampos– Kapolresta Barelang, Kombes Zaenal Arifin mengatakan masih melakukan penyelidikan terhadap kasus kebakaran kapal tanker MT Federal II yang terjadi di area PT ASL Marine Shipyard, Tanjung Uncang. Hingga saat ini, pihaknya sudah memeriksa 22 orang saksi.

“Saksi yang kita periksa terus bertambah. Saat ini sudah 22 orang,” ujarnya, Minggu (19/10).

Selain pemeriksaan saksi, kebakaran kapal ini juga melibatkan Tim Puslabfor Pekanbaru. Dari lokasi, Tim mengamankan barang bukti untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Ada beberapa barang yang diamankan dari TKP. Tapi itu masuk bahan penyidikan, tidak bisa disampaikan,” kata Zaenal.

Menurut Zaenal, 2 peristiwa di PT ASL ini harus menjadi pembelajaran bagi seluruh perusahaan di Kota Batam. Ia mengingatkan para perusahaan untuk terus pengawasan pekerjaan dan prosedur K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja).

BACA JUGA: Tragedi MT Federal II, A2K3 Desak Audit Keselamatan Galangan Kapal Batam

“Terapkan secara disiplin K3 ini. Pengawasan pekerjaan harus dilakukan dengan baik,” tegasnya.

Sementara Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Debby Tri Andrestian mengatakan pihaknya akan mencari petunjuk dengan memeriksa seluruh saksi yang terlibat dalam pekerjaan kapal ini.

“Dalam pelaksanaannya, hal-hal yang penting akan kita lakukan pemanggilan dan pemeriksaan,” ujarnya.

Debby mengaku kasus ini menjadi atensi Satreskrim Polresta Barelang. Sebab, insiden ini menewaskan 11 orang, dan puluhan pekerja terluka.

“Kita on the track sesuai peraturan perundang-undangan,” tutupnya. (*)

Reporter: Yofi

Update