batampos – Keberadaan gas elpiji 3 kilogram di sejumlah wilayah masih sulit ditemukan oleh sebagian masyarakat Batam. Ditreskrimsus Polda Kepri dan Polresta Barelang siap menindak lanjuti informasi tersebut ke lapangan.
“Terima kasih informasinya, baik akan ditindak lanjuti dan kami mendalami nya dahulu,” ujar Dirreskrimsus Polda Kepri, Kombes pol Putu Yudha Prawira, Sabtu (6/1).
Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Disperindag kota Batam dan juga Pertamina.
Sebelumnya, Kapolresta Barelang, Kombes pol Nugroho Tri Nuryanto yang dikonfirmasi berjanji akan mengecek ke pangkalan yang diduga nakal tersebut.
“Terimakasih infonya, akan kami cek,” katanya.
Nugroho berjanji akan menindak tegas pangkalan yang melakukan kecurangan maupun menjual gas diluar fungsinya.
“Pasti akan kami tindak. Bagi masyarakat yang mengetahui, segera infokan,” tutupnya