Jumat, 22 November 2024

Warga Tanjunguncang Keluhkan Jalan Rusak yang Sudah Seperti Kubangan

Berita Terkait

spot_img
Jalan rusak berlumpur membuat pengendara harus berhati-hati agar tidak terjatuh.

batampos – Warga Marina Green RW 18, Tanjunguncang, Batuaji mengeluhkan jalan rusak, Senin (8/1). Sebab sudah puluhan tahun jalan rusak tersebut tak kunjung diperbaiki.

“Dan sudah kita ajukan di Musrenbang selama tiga tahun. Setiap tahun kita ajukan tetapi sampai saat ini tidak ada realisasinya, ujar Ketua RW 18 Marina Green, Nasrul Koto.


Masih kata Nasrul, saat ini musim penghujan jalan bagaikan kubangan. Terkadang lumpur setinggi 50 sentimeter. “Anak sekolah pada berjatuhan terpeleset, motor pada jatuh. Dan parahnya lagi mobil juga tidak bisa keluar,” tuturnya.

Baca Juga: Diduga Terobos Traffick Light, Pengendara Wanita Tewas di Simpang Frengky

Jalan row 30 ini panjangnya 450 meter. Informai yang diperoleh Nasrul, rencananya jalan tersebut baru akan dibangun Maret mendatang.

“Tiap tahun gitu terus akan dibangun, tetapi buktinya sudah 3 tahun diajukan tak pernah dibangun,” ucap Nasrul dengan kesal.

Selain itu, jalan row 30 di Marina Garden Tanjunguncang juga kondisinya parah. Rencananya juga dibangun gelombang kedua dengan panjang 500 meter.

Baca Juga: Sempat Tidak Mau Bicara, Wanita Hamil yang Ditemukan Terbaring di Jalan Akhirnya Didampingi Suami

Tina, salah satu pengendara mengatakan, jalanan tersebut paling parah di Tanjunguncang. Sudah seperti kubangan. Apalagi sekarang musim penghujan yang membuat kondisi jalan makin parah.

Padahal jalan ini akses utama Marina Green, Garden, Central Park, Sumberindo, Glori dan Bagaman. Kawasan ini bisa disebut terpadat penduduknya.

“Tina berharap kepada pemerintah diperhatikanlah jalan di perumahan atau akses masuk perumahan. Jangan jalan utama saja dibangun sampai 5 lajur. Ini kami di pelosok juga diutamakan lah,” harapnya. (*)

 

Reporter: Dalil Harahap

spot_img

Baca Juga

Update