batampos – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stamet Klas I Hang Nadim Batam kembali mengeluarkan peringatan potensi gelombang tinggi dan banjir rob di wilayah Kepri pada 8 – 14 November. Selain karena dampak gerhana bulan, tingginya intensitas hujan juga menjadi potensi banjir rob terjadi.
Koordinator Bidang Data dan Informasi Stamet Hang Nadim, Suratman mengatakan potensi banjir rob terjadi untuk di daerah pesisir pantai, termasuk Kepri.Meningkatkan pertumbuhan awan hujan berpotensi memberi dampak langsung untuk wilayah Kepri.
“Potensi banjir rob terjadi di wilayah Kepri diperkirakan tanggal 8-14 November. Ketika bulan purnama maka akan menyebabkan pasang air laut dan berpotensi terjadinya banjir rob di wilayah pesisir pantai,” imbuh Suratman.
Baca juga: KSOP Khusus Batam Cek Kelayakan dan Fasilitas Kapal
Menurut dia, banjir rob diprediksi akan terjadi di kawasan pesisir rendah. Sebab saat terjadinya peningkatan air laut maksimum, menyebabkan permukaan air laut sama tinggin dengan daerah pesisir.
“Untuk detail lokasi, kami belum punya peta wilayahnya. Namun banjir rob riskan terjadi di pesisir yang datarannya rendah, seperti di Batuampar,” jelasnya.
Karena itu, ia mengimbau warga, terutama yang tinggal di kawasan pesisir agar waspada atas terjadinya peningkatan air laut, yang berpotensi menyebabkan banjir rob. Terus update perkembangan cuaca melalui medsos BMKG Hang Nadim Batam.
“Diimbau kepada masyarakat yang tinggal di pesisir agar senantiasa waspada terhadap potensi banjir rob di wilayahnya masing-masing. Apabila melihat atau mengalami kejadian tersebut dimohon menginformasikan kepada kami untuk verifikasi/validasi data,” imbau Suratman.
Baca Juga: Kasus Korupsi di Pegadaian Syariah Batam, Jaksa Masih Periksa Saksi
Selain itu, daerah Kepri juga diprakirakan diguyur hujan ringan hingga sedang. Namun tak menutup kemungkinan terjadi dengan intensitas sedang hingga deras, disertai angin kencang. Hal itu karena adanya pertumbuhan awan -awan hujan karena adanya bibit siklon tropis.
“Waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang pada pagi siang dan dini hari di seluruh wilayah Kepri,” pungkas Suratman. (*)
Reporter : Yashinta