Selasa, 26 November 2024

Waspadai Sepasang Penjahat Ini, Pura-Pura Belanja Lalu Bawa Kabur Barang Belanjaan

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi.. Foto: JawaPos.com

batampos – Pencurian dengan modus pura-pura berbelanja meresahkan pengusaha minimarket dan konter di Batam. Pelaku yang berjumlah 2 orang menggasak isi tempat usaha tersebut hingga korban merugi jutaan Rupiah.

Informasi yang didapatkan, pelaku beraksi di minimarket kawasan Bengkong Polisi. Pelaku yang terekam CCTv menggasak puluhan bungkus rokok, dan makanan.


“Pelaku pura-pura berbelanja. Tiba-tiba melarikan diri,” ujar Anggie, pemilik minimarket.

Baca Juga: Nuhalisa, Pelaku Kekerasan Fisik Anak di Bawah Umur Divonis 10 Bulan

Ia menjelaskan pelaku datang ke minimarket tersebut menggunakan sepeda motor bersama seorang rekan wanitanya. Dalam aksinya, wanita tersebut menunggu di sepeda motor.

“Di kasir, barang belanjaan sudah dibungkus. Pelakunya beralasan ngambil uang sama temannya. Lalu barang belanjaan dibawa kabur,” katanya.

Aksi pelaku ini terekam CCTv minimamarket. Mereka menggunakan motor Honda Scoopy dan pelaku wanita menggunakan helm dan jaket.

“Kejadian ini sudah dilaporkan ke Polsek Bengkong,” ungkapnya.

Baca Juga: Yuliana, Pembakar Anak Tiri Divonis Seumur Hidup

Hal senada dikatakan Sufun, korban lainnya. Ia mengatakan pelaku berhasil menggasak aksesors ponsel serta rokok dari konter miliknya di Seipanas, Batam Kota.

“Setelah barang dipegang, pura-pura ambil uang ke motor. Lalu kabur,” katanya.

Sementara Kanit Reskrim Polsek Bengkong, Iptu Marihot Pakpahan membenarkan kasus pencurian ini. Ia mengatakan masih melakukan penyelidikan. “Masih lidik,” ujarnya singkat. (*)

 

Reporter: Yofi Yuhendri

spot_img

Baca Juga

Update