Sabtu, 28 September 2024

Yahya Muhammad, Atlet Balap Sepeda Asal Sulbar Bidik Juara di Kejurnas Road Race dan Mountain Bike 2024

Berita Terkait

spot_img
sepeda 1
Raja Sapta Oktohari selaku Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) juga sebagai Senior Vice President Asian Cycling Confederation (ACC) dan ASEAN Cycling Federation Advisor, Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi dan Ketua Ketua Umum KONI Provinsi Kepri, Usep RS saat membuka Kejurnas Road Race and Mountain Bike 2024, di Nuvasa Bay. Foto: Cecep Mulyana/ Batam Pos

batampos – Hari kedua Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Road Race dan Mountain Bike 2024 yang mempertandingkan para atlet balap sepeda terbaik dari seluruh Indonesia. Pada sesi Road Race para atlet menunjukkan kemampuannya meski kota Batam diguyur hujan deras pada Jumat (21/6) pagi hari tak menyurutkan semangat mereka.

Atlet asal Sulawesi Barat (Sulbar), Muhammad Yahya, mengaku lintasan jalan di Nongsa ini sangat menantang karena banyaknya jalanan tanjakkan dan tentu membutuhkan tenaga ekstra. “Jalanan di Nongsa ini sangat luar biasa menantang tapi saya bersemangat karena dikelilingi pemandangan yang indah,” kata dia saat dijumpai di booth peserta.



Yahya sapaannya menargetkan bisa menorehkan prestasi terbaik dengan juara di Kejurnas ini. Secara pribadi ia telah mengikuti beberapa event road race seperti ini namun kota Batam memiliki kesan tersendiri baginya.

“Pengalaman luar biasa bisa berpartisipasi di sini pastinya saya menargetkan bisa juara,” jelasnya.

Sementara itu, atlet asal Banda Aceh Karolus mengaku, ini pengalaman pertamanya bisa berpartisipasi di event Kejurnas Road Race. Bersama dengan timnya ia optimis bisa menorehkan prestasi terbaik dalam kategori Men Junior Road Race.

“Pengalaman luar biasa bisa mencoba dan bagian dalam event terbaik ini, karena dari sisi lintasan saja sudah menantang tapi ini lah yang membuat kami bersemangat untuk bisa juara,” terangnya.

Sebelumya, Ketua Penyelenggara Kejurnas Road Race dan Montain Bike 2024, Jadi Rajagukguk dalam pembukaan event mengatakan kejurnas tersebut berlangsung pada tanggal 20 -30 Juni 2024.

Ia menjelaskan pelaksanaan kejurnas di Batam, karena fasilitas dan infrastruktur yang dinilai memadai dari segi akses.

“Memilih Batam, pertama Bersepeda Pierre Baguette (PBC) sudah melakukan survei lokasi dan ini yang terbaik. Kemudian aksesnya juga mudah,” kata Jadi.

Ia menjelaskan untuk kategori balap sepeda Road Race berlangsung pada tanggal 20-24 Juni 2024, kategori balap sepeda gunung pada tanggal 25-30 Juni 2024.

“Untuk road race kita start dan finish di Nuvasa Bay, sampai keluar ke simpang Polda Kepri dan balik lagi. Untuk montain bike itu di Mangsang, Nongsa,” ujar dia.

Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari mengatakan Kejurnas Road Race dan Montain Bike 2024 merupakan kegiatan yg sangat penting, karena hasilnya akan didaftarkan ke badan sepeda dunia/ Union Cycliste Internationale (UCI).

Pihaknya juga merasa antusias dan bersyukur pelaksanaan kejurnas yang dilaksanakan di Kota Batam, dengan infrastruktur yang baik dan siap.

“Saya lihat antusias dari atlet dan official sudah dilayani dengan baik. Semoga ini bukan menjadi yang pertama tapi selanjutnya lebih banyak lagi even-even lainnya,” kata Okto.

Ia menyampaikan Kota Batam sangat cocok untuk montain bike karena struktur jalan yang berbukit.

“Kalau untuk rutenya tidak perlu diragukan bisa dilihat sendiri jalan besar-besar dan bagus. Ini menurut saya paling sempurna untuk balap sepeda,” tutupnya. (*)

Reporter: Aziz Maulana

spot_img

Update