Kamis, 14 November 2024

Disperindag Pastikan Harga Cabai Segera Turun

Berita Terkait

spot_img

 

batampos – Harga cabai di Batam mendadak naik, Selasa (3/1/2023). Seperti di Pasar Toss 3000, Lubukbaja, harga cabai merah keriting sempat menyentuh harga Rp 100 ribu per kilogram (kg). Padahal, sehari sebelumnya masih berada di kisaran Rp 60-70 ribu per kg.
Mahalnya harga cabai itu karena suplainya didatangkan dari Aceh menggunakan pesawat terbang. Sedangkan suplai rutin dari Medan dan Jawa, untuk sementara waktu terkendala akibat cuaca.

F. Dalil Harahap/Batam Pos
Warga memilih cabai merah di Pasar Perumnas, Sagulung, belum lama ini. Disperindag menyatakan harga cabai segera normal.

”Sebelumnya, di Medan dan Jawa curah hujan sedang tinggi. Jadi, petani sempat tak memetik cabai karena dikhawatirkan busuk,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau, Selasa (3/1/2023).

Meski naik, lanjut Gustian, perbedaan harga pun tak jauh dari hari sebelumnya. Pihaknya menerjunkan pegawai untuk memantau langsung harga di beberapa pasar, termasuk Pasar Mega Legenda, Batam Center. Didapati, harga cabai sekitar Rp 70 ribu per kg.

Menurutnya, sempat naiknya harga cabai dikarenakan pasokan didatangkan dari Aceh. Dimana, cabai didatangkan dengan pesawat agar bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Batam.

”Jadi biar cepat, cabai di datangkan dari Aceh menggunakan pesawat, karena itu harganya agak sedikit naik,” jelas mantan Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Batam ini.

Meski begitu, Gustian menya-takan harga cabai akan berangsur normal lagi. Pasalnya, pasokan dari Medan dan Jawa akan mulai masuk. ”Jumat depan kemungkinan akan lebih murah, karena pasokan baru akan datang,” sebut Gustian.

Ia juga berharap agar para pedagang tidak suka-suka menaikkan harga. Jangan terlalu mengambil untung banyak, sehingga tidak menimbulkan kepanikan di masyarakat.

”Jadi saya imbau pedagang, jangan mengambil untung banyak, karena bisa menimbulkan kepanikan di masyarakat juga,” imbau Gustian.

Sementara, Arofah, warga Batuampar, sempat kaget ketika mengetahui harga cabai mendadak naik hingga Rp 100 ribu per kg di Pasar Toss 3000, Selasa (3/1) pagi. Ia pun urung membeli cabai dalam jumlah banyak.

”Saya kaget, karena sehari sebelumnya tak segitu. Kok cepat banget naiknya,” katanya. (*)

spot_img

Update