Jumat, 23 Januari 2026

Tiga Pelaku Pengeroyokan di Sagulung Ditangkap, Empat Masih DPO

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Tiga laki-laki yang diduga melakukan pengeroyokan terhadap seorang pria di Kecamatan Sagulung Batam beberapa waktu lalu diamankan di Polsek Sagulung, Senin (27/3).

batampos – Unit Reskrim Polsek Sagulung, Batam, menangkap tiga laki-laki, Senin (27/3), yang diduga melakukan tindak pidana pengeroyokan terhadap seorang pria di Kecamatan Sagulung pekan lalu. Ketiga pria yang ditangkap yakni berinisial SBY, 24, JBM, 21 dan VG, 22. Ketiganya merupakan warga Perumahan Putri Tujuh Tahap 1, Batuaji, Kota Batam.

Kapolsek Sagulung, Iptu Nyoman Ananta Mahendra melalui Kanit Reskrim Polsek Sagulung, Ipda Yudha Firmansyah mengatakan, kejadian pengeroyokan ini terjadi, Sabtu (25/3) sekira pukul 23.00 WIB di wilayah SP Plaza, Sagulung, Batam.

Pengeroyokan terjadi bermula dari salah satu dari pelaku menggeber-geber sepeda motor di depan korban. Kemudian, salah satu dari pelaku tersebut tidak senang dengan teman korban, lalu terjadi cek cok mulut. Kemudian pelaku JBM dan teman teman langsung datang bersamaan dan memukuli teman korban.

Baca Juga: Polsek KKP Kawal Keberangkatan 30 PMI ke Luar Negeri

“Saat itu pelapor berusaha melerai perkelahian tersebut, namun, tiga pelaku itu tidak terima dan memukuli korban. Akibatnya pelapor mengalami pendarahan di bagian hidung,” jelas Ipda Yudha, Senin (27/3).

Atas kejadian itu, korban kemudian melaporkan pengeroyokan tersebut ke Polsek Sagulung. Tidak butuh waktu lama, setelah menerima laporan polisi, Unit Opsnal Reskrim Polsek Sagulung yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Sagulung Ipda Yuda Firmansyah langsung melakukan penyelidikan di lapangan.

Saat itu, anggota Opsnal Reskrim Polsek Sagulung mendapatkan informasi dari masyarakat tentang ciri-ciri pelaku, dan mereka mengetahui keberadaan para pelaku pengeroyokan tersebut. Selanjutnya, polisi dengan sigap bergerak menuju ke lokasi yang dimaksud dan menangkap tiga terduga pelaku.

Baca Juga: BPOM Batam Uji Cepat Makanan di Bazar Ramadan, Ini Hasilnya

Mereka diamankan saat sedang duduk di sebuah rumah di Putri Tujuh tahap 1 blok K No 04 Kecamatan Batuaji, Batam.

“Ketiga pelaku pengeroyokan beserta barang bukti diamankan di Polsek Sagulung guna pemeriksaan lebih lanjut,” jelas Yudha.

Dikatakannya, selain tiga orang tersebut, ada empat orang lain yang menjadi pelaku dalam peristiwa tersebut. Saat ini Unit Opsnal Reskrim Polsek Sagulung masih melakukan pengejaran terhadap empat orang pelaku lainnya yang kabur. Mereka sudah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

“Empat terduga pelaku lagi dinyatakan DPO, hingga saat ini masih dilakukan pengejaran terhadap keempat pelaku,” ujarnya.

Sementara itu, untuk korban sendiri saat ini sedang dalam penanganan medis dan dalam proses pemulihan. (*)

 

 

Reporter: Rengga Yuliandra

Update